Tanamkan Bela Negara Dan Cinta Tanah Air, Anggota Koramil 04/Perawang Latih PBB Siswa Di SMAN 5 Tualang

Kamis, 11 Juli 2024 - 11:45:40 WIB
Share Tweet Google +

Siak, Catatanriau.com | Dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Ajaran 2024/2025 serta menanamkan rasa Bela Negara Dan Kedisiplinan Cinta Tanah Air, Anggota Koramil 04/Perawang Sertu TH Hutagalung dan Sertu Sarju melakukan latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) terhadap Siswa Siswi di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 5 Tualang, Kabupaten Siak, Riau, Kamis (11/07/2024) 09.00 WIB.

"Latihan PBB ini dilakukan guna memantapkan karakter anak bangsa dan pendidikan pendahuluan bela negara, agar para siswa mengerti tujuan dari latihan ini yaitu untuk menanamkan rasa tanggung jawab, cinta tanah air, pengamalan Pancasila dan UUD 1945," ungkap Sertu TH Hutagalung.
Dengan cara ini kata dia, diharapkan para siswa akan semakin mampu meningkatkan rasa Nasionalisme, serta memiliki jiwa korsa, persatuan dan kesatuan dalam melaksanakan tugas-tugas di sekolah.

“Pelatihan PBB ini juga bertujuan untuk menumbuhkan rasa persatuan, kekompakan rasa tanggung jawab juga dapat meningkatkan kedisiplinan yang tinggi. Selain itu, latihan PBB ini bermanfaat untuk melatih daya konsentrasi tiap murid tentang solidaritas sesama tim,” ujarnya.***

Laporan : Idris Harahap 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex