Wakili Kabupaten Siak, Febriani Siswi SMAN 1 Minas Terpilih Menjadi Duta Anak Riau Kategori Putri Tahun 2024

Ahad, 30 Juni 2024 - 10:09:03 WIB
Share Tweet Google +

Siak, Catatanriau.com | Febriani seorang siswi Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Minas, ia terpilih menjadi duta anak Riau kategori Putri tahun 2024.

Prestasi gemilang itu dicapainya dalam acara Pertemuan Forum Anak Seluruh Provinsi Riau 2024 yang diselenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3AP2KB) Provinsi Riau di Hotel Aryaduta, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau pada 25-27 Juni 2024 kemarin.

Prestasi gemilang ini bisa dicapai oleh Febriani setelah sebelumnya juga telah terpilih menjadi duta anak Kabupaten Siak pada 12 Juni 2024 kemarin setelah melalui seleksi pembuatan video, wawancara, dan tes minat bakat.

"Setelah terpilih menjadi Duta Anak Kabupaten Siak, Febriani berangkat mewakili Kabupaten Siak. Sebab, yang hanya bisa mengikuti seleksi duta anak Riau ini hanyalah Duta Anak Yang sudah terpilih menjadi Duta di Kabupaten/kotanya, oleh karena itu anak kita ini bisa mengikuti seleksi Duta Anak Riau, dan Alhamdulillah terpilih menjadi duta anak Riau 2024 kategori perempuan," kata Kepala SMAN 1 Minas, Nami Listyawati SPd MPd kepada wartawan media ini, Ahad (30/06/2024).

Dikisahkan Kepsek, proses seleksi yang sangat ketat ini berlangsung selama 3 hari termasuk karantina dari pemilihan Duta Anak Riau.

"Tahapan seleksi duta anak Riau sangatlah ketat dan melalui beberapa tahap, ditahap 1 mereka harus mengikuti ujian subtansi, kemudian tahap dua mengikuti wawancara dengan Fasilitator Forum Anak Riau dan juga calon Duta Anak Riau yang diwawancarai oleh Dinas terkait," kata kepsek mengisahkan.

Kemudian pada seleksi tahap lanjut kepsek, barulah dilakukan pengumuman 5 besar Calon Duta Anak Riau 2024 dan Febriani berhasil terpilih masuk 5 besar dari 12 kabupaten/kota yang ada di Riau.

"Setelah pengumuman 5 besar Calon Duta Anak Riau menuju Grand Final pada Kamis 27 Juni 2024, dimana penjurian dilakukan oleh Kepala Dinas DP3AP2KB Riau, Kabid KTKPHA DP3AP2KB, Kabid JADI DP3AP2KB, Tim kode etik forum anak Riau dan  ketua forum anak Riau tahun 2017-2019," ulasnya.

Dalam seleksi lima besar itu, Febriani terpilih menjadi duta anak Riau tahun 2024 kategori Putri sekaligus menjadi pemenang video kreatif kegiatan forum anak Riau dengan tema FAR-adise.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, adapun jumlah pemenang dalam ajang Duta Anak Riau 2024 hanya berjumlah tiga orang dengan tiga kategori, diantaranya duta anak Riau kategori Putri, kategori Putra dimenangkan oleh siswa dari SMAN 1 Dumai, dan Kategori Favorit dimenangkan oleh delegasi Kota Pekanbaru.

"Jumlah peserta yang mengikuti seleksi ini total ada 24 orang, dimana setiap kabupaten/kota mengirimkan 2 orang terbaik putra dan putri," kata Kepsek.

Adapun yang akan menjadi tugas Duta Anak kata Kepsek, iyalah sebagai 2p (Pelopor dan Pelapor) membuat sebuah program kerja yang berkaitan dengan permasalahan yang sering terjadi dikalangan usia anak.

Kemudian, melaporkan kepada pihak terkait mengenai masalah/isu yang dihadapi oleh anak serta menyuarakan hak-hak anak yang ada di provinsi Riau.

Selanjutnya Role model (panutan) sebaya terutama dikalangan anak, serta menjadi Problem Solver, mengenai masalah yang sering terjadi pada anak.***

Laporan : Idris Harahap 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex