TMMD Ke-119, Tingkatkan Kesejahteraan Infrastruktur Dan Ketaqwaan Masyarakat Kampung Sungai Tengah di Kabupaten Siak Riau

Selasa, 20 Februari 2024 - 21:35:54 WIB
Share Tweet Google +

Siak, Catatanriau.com | Sinar mentari pagi yang terbit dari ufuk timur dihiasi dengan kicau burung di pepohonan yang masih asri, menggambarkan indahnya alam pedesaan yang terletak di wilayah Provinsi Riau.

Ya, Kampung Sungai Tengah. Itulah nama Desa itu, Perkampungan yang berada di Kecamatan Sabak Auh itu berjarak kurang lebih 100 kilometer dari ibukota Kabupaten Siak, yakni Siak Sri Indrapura.

Pagi itu, sekitar pukul 09.00 Waktu Indonesia Barat (WIB) tepat pada hari Selasa (20/02/2024), ratusan warga sekitar bersukacita menyambut rombongan yang datang dari Kodim 0322/Siak beserta rombongan Forkopimda yang dipimpin langsung oleh Bupati Siak Drs H Alfedri MSI.

Bukan tanpa sebab, kedatangan rombongan pejabat negara ditingkat Kabupaten Siak itu kepedesan tersebut untuk melaksanakan upacara pembukaan Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-119 tahun 2024.

Tentulah masyarakat sekitar sangat merasa senang, sebab kehadiran TNI AD dari Kodim 0322/Siak dalam program TMMD akan membantu warga sekitar untuk melakukan perbaikan akses jalan mereka sepanjang kurang lebih 1,3 kilometer dengan lebar 4 meter.

Selain itu, tim TMMD juga akan melaksanakan program sasaran inovatif seperti perehaban rumah tidak layak huni sebanyak empat (4) unit, pembangunan tempat mandi cuci kakus (MCK) sebanyak dua (2) unit, perehaban musollah sebanyak satu (1) unit dan manunggal air bersih sebanyak dua (2) unit.

Tidak hanya itu, tim TMMD juga akan melaksanakan kegiatan non fisik seperti penyuluhan wawasan kebangsaan (wasbang) dan bela negara, penyuluhan pertanian, penyuluhan keluarga berencana (KB), penyuluhan komunikasi sosial (Komsos) pemberdayaan masyarakat, penyuluhan bahaya kebakaran hutan dan lahan (Karhutlah), pelatihan pemberdayaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) serta penyuluhan hukum dan agama.

Semua kegiatan itu, nantinya akan dibiayai melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Siak senilai Rp 3.816.388.800 (tiga miliar delapan ratus enam belas juta tiga ratus delapan puluh delapan ribu delapan ratus rupiah), serta bersumber dari Komando atas senilai Rp 474.500.000 (Empat ratus tujuh puluh empat juta lima ratus ribu rupiah).

Program itu pun terlihat ditandai dengan dilaksanakannya upacara di lapangan bola kaki Jalan Utama yang ada di Kampung Sungai Tengah tersebut.

Tampak bertindak sebagai inspektur upacara (Irup) pembukaan TMMD ke-119 tersebut, yaitu Bupati Siak Drs H Alfedri MSI dengan dihadiri peserta upacara sebanyak 500 orang.

Hadir juga dalam pembukaan program TMMD itu, Danrem 031//WB Brigjen TNI Danny Rakca A, S.A.P., M.Han, Kasi Ter Kasrem 031/WB Kolonel Inf Hipni Maulana Farhan, Dandim 0322/Siak Letkol Arh Riyanto Budi Nugroho M. Han, Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi SIK MSI, Kajari Siak Moch Joko Eko Purnomo S.H M.krim, Ketua PN Siak Muhammad Ibrian S.H, Ketua DPRD Siak Indra Gunawan S.E, hingga sejumlah pejabat lainnya baik dari Pemerintah Kabupaten, Kecamatan dan Desa serta jajaran Kodim 0322/Siak.

Terlihat juga dalam upacara itu, para Kepala Sekolah dari tingkat SD sampai SMA sederajat, pimpinan BUMN, Ormas, tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh agama dan sejumlah tamu undangan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Bupati Siak Drs H Alfedri MSI ia mengucapkan terima kasih kepada TNI, yang menurutnya telah bekerjasama dengan pemerintah daerah terutama Kodim 0322/Siak untuk mengadakan program TMMD di wilayah Kabupaten Siak.

"Ini adalah bukti nyata kolaborasi yang kuat antara institusi pemerintah dan TNI dalam upaya membangun dan meningkatkan infrastruktur serta kesejahteraan masyarakat," kata Alfedri.

Kegiatan TMMD ini terang Alfedri, merupakan program terpadu antara TNI Pemerintah Daerah Forkopimda serta masyarakat, yang bertujuan untuk mempercepat proses pembangunan Daerah.

"Untuk itu, kita menyadari bahwa TMMD menjadi bentuk kebersamaan maupun gotong royong antara TNI dan masyarakat yang dapat membangkitkan serta mendorong percepatan program Pemerintah dalam upaya peningkatan kesejahteraan dan pemberian ekonomi masyarakat Pedesaan," imbuhnya.

Untuk menyukseskan kegiatan TMMD tahun ini, Alfedri pun meminta kepada perangkat daerah yang terlibat agar dapat mendukung kegiatan tersebut dengan semaksimal mungkin, sebab kata dia, keberhasilan program TMMD ini tentunya tidak lepas dari sinergitas yang baik antara seluruh unsur yang ada TMMD TNI Manunggal membangun desa ke-119 tahun 2024.

"Ini enjadi salah satu momentum yang sangat penting dalam perjalanan Pembangunan Daerah diberbagai sektor sehingga dapat menunjukkan semangat gotong royong dan kebersamaan untuk meningkatkan kualitas hidup," katanya.

Melalui kegiatan ini lanjut Alfedri, kita akan fokus pada pengembangan infrastruktur, peningkatan kualitas lingkungan, pemberdayaan masyarakat, ekonomi rakyat dan peningkatan aksesibilitas serta kualitas pelayanan publik.

"Saya berharap, dengan adanya TMMD kita dapat merasakan dampak positif yang signifikan dalam waktu yang relatif singkat, saya juga ingin mengajak agar seluruh elemen masyarakat memiliki peran aktif dalam menjalankan kegiatan TMMD ini, partisipasi dan kerjasama dari warga sangat diperlukan untuk mencapai kesuksesan dalam upaya pembangunan mari kita bersatu padu saling membantu dan berkolaborasi secara gotong royong untuk mewujudkan visi pembangunan," ajak Bupati Siak.

Selanjutnya Alfedri juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung penyelenggaraan TMMD ke-119 tahun 2024 tersebut, termasuk para relawan komunitas perusahaan seluruh lapisan masyarakat terkhusus di Kecamatan Sabak Auh dan terkhusus lagi di Kampung Sungai Tengah dan semua pihak yang telah memberikan kontribusi baik dalam bentuk sumber daya maupun tenaga kerja.

"Tanpa dukungan saudara semua pencapaian-pencapaian TMMD ini tidak akan terlaksana dengan baik," tutur Alfedri.

Dapat kami informasikan pula bahwa acara kegiatan TMMD ini dilaksanakan dengan tujuan agar menambah kesejahteraan masyarakat sekitar khususnya yang berada di Kampung Sungai Tengah dan Kabupaten Siak umumnya.***

Penulis : Idris Harahap

Editor : Redaksi 


 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex