DPC Gerindra Rohul Gelar Bimtek Para Saksi dalam Menjaga Suara Partai

Jumat, 09 Februari 2024 - 19:26:03 WIB
Share Tweet Google +

Rohul, Catatanriau.com | Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 14 Februari 2024. Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Rokan Hulu, Riau mengelar Bimbingan teknis (Bimtek) bagi para peserta Saksi untuk Pilpres dan Pileg. Jum'at (09/02/2024).

Dengan menghadirkan para Pametri dari Bawaslu Rohul, Bimtek ini di laksanakan tepatnya di Lantai dua gelora Bhakti Pasir Pengaraian. Dan di buka langsung oleh Ketua DPC Gerindra Rohul H. Sukiman melalui Wakil Ketua 1 Gerindra Novliwanda Ade Putra.

Partai Gerindra melakukan bimbingan teknis (Bimtek) bagi saksi partai dan saksi Presiden 02, dalam rangka memberikan pemahaman dan pembekalan terhadap tugas mereka dalam mengawal suara partai. Acara ini dihadiri oleh sejumlah perwakilan saksi dari berbagai wilayah Rokan Hulu.

Dalam sambutannya, Wakil Ketua 1 Gerindra Novliwanda Ade Putra
menyampaikan bahwa tujuan utama dari acara ini adalah untuk memberikan pemahaman yang jelas kepada para saksi mengenai tugas dan tanggung jawab mereka sebagai pengawal suara partai.

Terutama mengingat sebagian besar peserta berasal dari generasi milenial yang belum memiliki pengalaman sebagai saksi sebelumnya.

"Saksi-saksi kita hari ini, baik dari partai maupun yang mewakili Presiden 02, perlu memahami dengan jelas apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab mereka. Sebagai saksi partai atau saksi presiden, peran dan kewajiban mereka berbeda," ujarnya.

Selain itu, dalam acara ini juga dibahas mengenai teknis-teknis dalam menghadapi berbagai potensi tantangan seperti intimidasi dan kecurangan di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Para peserta diberikan pemahaman tentang langkah-langkah yang harus diambil apabila terjadi situasi yang memerlukan tindakan cepat.

"Kami juga memberikan pembekalan kepada para saksi mengenai bagaimana menghadapi intimidasi dan tindakan-tindakan yang perlu diambil dalam menghadapi situasi yang tidak diinginkan di TPS. Hal ini penting agar suara partai Gerindra dan Pak Prabowo terjaga dengan baik," tambah Wakil Ketua 1 DPC PC Gerindra Rohul ini.

Acara ini juga menjadi forum untuk berkoordinasi dengan calon legislatif dari partai Gerindra serta pengurus-pengurus tingkat lokal (VOC) dalam rangka menyatukan langkah dalam mengawal suara partai pada Pemilu dan Pemilu Legislatif 2024 mendatang.

Diharapkan, dengan adanya acara ini, para saksi partai dan presiden 02 dapat lebih siap dan terampil dalam menjalankan tugas mereka untuk menjaga integritas dan keabsahan proses demokrasi di tingkat TPS.***

Laporan : E.SNst



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex