Kapolsek Tambang Sosok Polri Yang Terus Berbaur Dengan Masyarakat, Jelang Pemilu 2024

Rabu, 10 Januari 2024 - 11:02:01 WIB
Share Tweet Google +

Kampar, Catatanriau.com | Kapolsek Tambang AKP Marupa Sibarani adalah seorang anggota Polisi yang selalu dekat dan berbaur dengan masyarakat. Ia tidak kenal lelah bagaimana supaya situasi kamtibmas di wilayahnya tetap selalu aman dan kondusif.


Di sela sela melaksanakan tugas sehari- hari sebagai pelayan pelindung dan pengayom, ia juga melakukan Cooling System menjelang Pemilu Damai 2024 siang dan malam.

"Hal ini untuk meningkatkan kedekatan dengan masyarakatnya, agar menjelang Pemilu Damai 2024 ini situasi aman dan kondusif," Ungkap Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja melalui Kapolsek Tambang AKP Marupa Sibarani.

Pria yang humoris ini, selalu aktif bersilaturahmi dengan masyarakat baik itu tokoh tokoh agama, tokoh adat, pemerintahan di tingkat kecamatan maupun desa.

"Saya disetiap kegiatan di tengah masyarakat akan selalu berusaha untuk hadir," ujarnya.

Apalagi menjelang pelaksanaan pesta demokrasi tahun 2024 ini yaitu pemilihan anggota legislatif maupun pemilihan presiden yang nantinya akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

Kami jajaran Polsek Tambang selalu aktif turun ke masyarakat untuk mendengarkan keluhan masyarakat terkait harkamtibmas dan juga mensosialisasikan pemilu aman tertib dan damai.

"Baik melalui  pertemuan - pertemuan dengan unsur pemerintah di tingkat kecamatan yang melibatkan tokoh masyarakat dan para kepala desa guna menyampaikan pesan pesan kepada masyarakat agar turut serta berpartisipasi dalam mensukseskan pemilu damai tahun 2024 ini" terang mantan Kapolsek Kampar ini.

Saya berharap, masyarakat dapat menghindari penyebaran berita berita hoax yang dapat memprovokasi terjadinya perpecahan dan gangguan kamtibmas.  

"Harapan saya, masyarakat yang ada di wilayah hukum kami bisa memahami dan mengerti bahayanya informawi Hoak tersebut," ungkapnya.

Sisi lain, Kapolsek Tambang ini juga melakukan kunjungan dan Silaturahmi ke Mesjid Nurul Iman pasar Kampar Kecamatan Kampa.

Untuk melakukan bertemu langsung dengan pengurus Mesjid tersebut yaituH. Edi Suhadiono dan ustadz Abdul Karim.

Dalam pertemuan tersebut, ia merasa sangat bermakna dan bermanfaat dimana niat atau keinginan yang selama ini bisa tercapai dan langsung di realisasikan. "Salah satunya bentuk keamanan dan pelaksanaan Jumat barokah langsung di kolaborasikan dan aksi nyata," kata Kapolsek.

Di kesempatan yang sama, dalam pertemuan silaturahmi tersebut Kapolsek Tambang juga tidak lupa menyampaikan pesan pesan Kamtibmas dan pesan pesan pemilu damai.

"Kami berperan aktif terutama para bhabinkamtibmas ditingkat tingkat polsek sebagai ujung tombak yang berhadapan langsung dengan masyarakat untuk selalu turun melayani masyarakat, melakukan sosialisasi pemilu damai dan jaga harkamtibmas," tambahnya.

Terakhir, Kapolsek mengajak masyarakat untuk menjaga keamanan dan Ketertiban masyarakat terutama guna mensukseskan pemilu damai. "Kami bekerja sama dengan unsur unsur pemerintah Kecamatan, tokoh agama, tokoh adat, pemuda dan seluruh lapisan masyarakat. Keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat terjaga maka pertumbuhan ekonomi pun lancar," pungkas Marupa. (Irwan Ocu Bundo).



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex