Soft Launching Mall Pelayanan Publik Di Rohul: Peningkatan Pelayanan Perizinan Bagi Masyarakat

Jumat, 29 Desember 2023 - 22:00:58 WIB
Share Tweet Google +

Rohul, Catatanriau.com | Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) menggelar Soft Launching Mall Pelayanan Publik dan Launching Aplikasi SIAP. Jumat, (29/12/ 2023)

Acara ini juga disertai Penandatanganan Nota Kesepakatan, Kesepakatan Bersama, dan Perjanjian Kerja Sama Penyelenggara Mall Pelayanan Publik.

Acara tersebut berlangsung di halaman Dinas PMPTSP Kabupaten Rohul dengan dihadiri oleh Bupati Rohul yang diwakili oleh Sekda Rohul Muhammad Zaki, Asisten, Kepala OPD Pemkab Rohul, Forkompinda, serta para undangan lainnya.

Bupati Rohul, melalui Sekda Rohul Muhammad Zaki, meresmikan secara langsung Soft Launching Mall Pelayanan Publik dan Launching Aplikasi SIAP, didampingi oleh Kadis PMPTSP Munandar.

Sekda Rohul menyampaikan selamat dan menyatakan bahwa Mall Pelayanan Publik ini akan mempermudah layanan perizinan kepada masyarakat.

"Dengan diresmikannya Mall Pelayanan Publik ini, supaya tidak sulit untuk urusan perizinan, sehingga seluruhnya sudah berada di satu pintu, sesuai keinginan masyarakat," ujar Muhammad Zaki.

Mall Pelayanan Publik ini sebenarnya sudah direncanakan sejak tahun 2020, namun akibat situasi pandemi pada saat itu, baru bisa diresmikan pada tahun 2023. Awalnya, rencananya Mall ini akan di buka di Gedung Daerah, namun karena masih dalam perbaikan, izin pun diminta kepada Menpan, dan akhirnya dapat menggunakan gedung Dinas terkait.

Sekda Rohul menekankan bahwa meskipun bangunannya sederhana, fokus utamanya adalah bagaimana pelayanan dapat mempermudah perizinan bagi masyarakat. Ia menyebut bahwa itu menjadi target utama.

Di tempat yang sama, Kadis PMPTSP Kabupaten Rohul, Munandar menyatakan bahwa perlengkapan atau peralatan yang digunakan saat ini belum sepenuhnya terlengkapi, namun diharapkan dapat terpenuhi pada tahun 2024.

"Nanti peralatan penunjang sarana prasarana bisa terlengkapi, mungkin di tahun 2024 bisa terpenuhi," kata Kadis.

Saat ini, baru 20 yang bergabung dengan Mall Pelayanan Publik ini, sementara diharapkan Polres, Kajari, dan Pengadilan Negeri dapat menyusul untuk bergabung dalam waktu dekat.***

Laporan : E.S.Nst



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex