Sapa Pengunjung Pasar Kamis Polsek Kampar Kiri Hilir Tingkatkan Cooling System jelang pemilu 2024

Kamis, 28 Desember 2023 - 12:14:46 WIB
Share Tweet Google +

Kampar, Catatanriau.com | Polsek  Kampar Kiri Hilir terus gencar melaksanakan giat sosialisasi dan himbauan Pemilu damai tahun 2024 kepada masyarakat.

Kali ini sosialisasi dan himbauan disampaikan kepada masyarakat dipasar Kamis Kelurahan Sungai Pagar ,Kamis (28/12/2023).

Dalam Tingkatkan Cooling System jelang pemilu 2024, Personel Polsek Kampar kiri Hilir  melakukan himbauan dengan menggunakan alat pengeras suara  kepada masyarakat di pasar Kamis  untuk memberikan sosialisasi dan himbauan pemilu damai serta mengajak untuk bersama sama menciptakan situasi keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat agar selalu kondusif.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung  oleh Kapolsek Kampar Kiri Hilir Akp Elva Hendri S.H.,M.H yang diwakili Kanit Reskrim Ipda David Gusmanto S.H.M.H didampingi Kanit Intel Aiptu Sopingi S.H , Bhabinkamtibmas Aipda Rinal Sipayung,Bripka Imam Hazali S.H serta Bko Lantas Bripka Yandri Sakuta S.H.

Kapolsek Kampar Kiri Hilir Akp Elva Hendri S.H.M.H menuturkan kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka Operasi Mantab Brata Lancang Kuning tahun 2023-2024, penguatan Harkamtibmas dan pergelaran personil berseragam pada daerah rawan kejahatan di wilayah hukum Polsek Kampar Kiri Hilir yang dilaksanakan oleh Personil Polsek Kampar Kiri Hilir.

“ Kegiatan ini dilaksanakan guna memberikan rasa aman di tengah masyarakat dengan keberadaan personel berseragam, Selain itu mengajak masyarakat untuk menjaga Sitkamtibmas yang aman dan kondusif selama pelaksanaan tahapan pemilu dan yang terpenting agar masyarakat menggunakan hak suaranya di 14 februari 2024 nanti serta tidak golput,” Ujar Elva.

Dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut, Kapolsek Kampar Kiri Hilir berharap mampu mampu menumbuhkan kesadaran masyarakat pentingnya menciptakan situasi keamanan selama pelaksanaan tahapan pemilu.

" Semoga dengan kegiatan ini situasi keamanan di wilayah hukum Polsek Kampar Kiri Hilir tetap berjalan aman dan damai," pungkas Kapolsek. ( Irwan Ocu Bundo).



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex