MENU TUTUP

Penguatan Binter SKK Migas di Area 5 Minas Barat, Dua Orang Anggota Koramil 03/Minas Berpatroli

Selasa, 15 Februari 2022 | 11:34:30 WIB Dibaca : 1011 Kali
Penguatan Binter SKK Migas di Area 5 Minas Barat, Dua Orang Anggota Koramil 03/Minas Berpatroli

SIAK, CATATANRIAU.COM | Sebagai langkah dalam upaya menjaga Objek Vital Negara (OVN) penguatan binter SKK Migas di PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) Sektor Kodim 0322/Siak melalui Koramil 03/Minas, mereka melaksanakan patroli dan Komunikasi sosialisasi (Komsos), Selasa (15/02/2022) pagi.

 

Kegiatan ini dilaksanakan oleh 2 orang Babinsa Koramil 03/Minas, Serka Gopardin dan Serda  Hepi, mereka melakukan Patroli di wilayah Area 5 Minas Field PT PHR, RT 002 dan RT 003/RW 006 Kampung Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau.

Menurut Serka Gopardin dan Serda  Hepi, kegiatan ini juga mereka lanjutkan dengan melaksanakan Komsos dengan sejumlah warga di wilayah RT 004/RW 006 Kampung Minas Barat tersebut.

 

"Semua ini dilaksanakan dengan bertujuan untuk menjaga Objek Vital Negara (OVN) di wilayah Teritorial Kodim 0322/Siak," terang Serka Gopardin dan Serda  Hepi.

 

Dijelaskan Serka Gopardin dan Serda  Hepi,

kegiatan mengamankan OVN ini merupakan tugas dan tanggung jawab TNI. Dan merupakan salah satu wujud bakti TNI kepada bangsa dan negara.

 

Selain itu, pihaknya juga berharap, dengan adanya patroli yang dilakukan secara rutin oleh jajaran Koramil 03/Minas tersebut, OVN yang ada di Kecamatan Minas khususnya akan tetap terjaga.

 

"Selama patroli berlangsung, keadaan OVN aman dan kondusif," tukasnya.***


Idris Harahap



Berita Terkait +

Serma Muhajir Babinsa Koramil 03/Minas Bentu Warga Dengan Masuk Dapur Warga Kurang Mampu di Minas Jaya

Untuk Antisipasi Aksi C3, Polsek Kerumutan Patroli di Objek Vital

Cegah Penyimpangan & Korupsi, Pemkab Rohul MCP Yang Ditaja Oleh KPK, BPKP, Mendagri

2 Bacaleg Partai Gerindra Kabupaten Kampar, Resmi Mendaftarkan Diri  

Gunting Pita Tandai Pembukaan Bazaar Bagholek Godang Festival 2022 Kabupaten Kampar 

Lakukan Kunker di Kejari Inhu, Begini Pesan Kajati Riau Dr Supardi 

Anggota DPRD Inhu Martimbang Simbolon Sambangi Warga Balam Jaya Dalam Giat Reses II Tahun 2023

Kapolres Siak AKBP Doddy Pimpin Upacara Purna Bakti Lima Anggota Polres Siak

UNRI Raih Dua Penghargaan Pada Anugerah Diktiristek 2023

Peduli Korban Banjir, HIPMU & DKR Kecamatan Ukui Salurkan Bantuan Sosial

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kopi Boi Tawarkan Nobar Seru Indonesia vs Uzbekistan

2

Dua Pelaku Narkoba Diciduk: Barang Bukti Berupa Sabu 5,60 Gram Berhasil Disita

3

Dihadiri Arwin AS, LLMB Deklarasi Dukung Afni di Pilkada Siak

4

Kapolsek Kelayang Ringkus Pengedar dan Bandar Sabu-sabu, Ini Jumlah Barang Buktinya

5

Lapas Pasir Pengaraian Gelar Upacara Peringatan HBP Ke 60 Tahun 2024

6

Residivis Pencurian Dibekuk Unit Reskrim Polsek Cerenti