MENU TUTUP

UNRI Raih Dua Penghargaan Pada Anugerah Diktiristek 2023

Sabtu, 16 Desember 2023 | 08:25:41 WIB Dibaca : 571 Kali
UNRI Raih Dua Penghargaan Pada Anugerah Diktiristek 2023

Pekanbaru, Catatanriau.com | Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) telah melaksanakan penyelenggaraan Malam Anugerah Diktiristek 2023 yang mencakup Anugerah Prioritas Nasional, Mitra Kerja Sama, Kerja Sama, Hubungan Masyarakat, Pangkalan Data Pendidikan Tinggi, Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Sumber Daya, Kelembagaan, Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat, serta Jurnalis dan Media pada Rabu, 13 Desember 2023 bertempat di Hotel Sheraton Grand Jakarta Gandaria City.

Pemberian anugerah ini merupakan apresiasi Ditjen Diktiristek kepada pemangku kepentingan dari perguruan tinggi, LLDIKTI, jurnalis, media, dan mitra (kementerian, lembaga, serta dunia usaha dan dunia industri), yang telah meraih pencapaian tertinggi dan berkontribusi dalam mendukung implementasi transformasi pendidikan tinggi (Merdeka Belajar Kampus Merdeka, Indikator Kinerja Utama Perguruan Tinggi, dan Dana Padanan atau Matching Fund.

Pada kesempatan ini, Universitas Riau (UNRI) ikut ambil bagian pada malam penganugerah Diktiristek 2023 dan mendapat penghargaan bronze winner sebagai Perguruan Tinggi Negeri Badan Layanan Umum ( PTN BLU) yang diterima langsung oleh Rektor UNRI Prof Dr Sri Indarti SE MSi.

Menurut Wakil Rektor Bidang Perencanaan Kerjasama dan Sistem Informasi, Dr Sofyan Husein Siregar MPhil yang ikut mendampingi Rektor pada malam Anugerah Ristekdikti 2023 mengungkapkan rasa syukur yang mendalam. ''Alhamdulillah, kita bersyukur sekali atas apresiasi yang diberikan kepada UNRI atas capaian yang telah kita laksanakan selama ini. Peringkat tiga atau bronze medal merupakan pencapaian yang baik untuk tahap awal, mengingat ini baru pertama kalinya UNRI mengikuti kompetisi seluruh Perguruan Tinggi di Indonesia, ''ungkap Dosen Fakultas Perikanan dan Kelautan ini.

Selanjutnya, tidak hanya itu tambah Sofyan, "UNRI juga meraih Gold Winner sebagai Perguruan Tinggi Pelaksana Program Kompetisi Kampus Merdeka 2023 Liga 1 Regional 2, tentunya dengan capaian yang diraih saat ini, UNRI akan terus berinovasi dalam meningkatkan layanan," tutup Sofyan.***



Berita Terkait +

Hari Jadi Kampar, Instansi & Sekolah Gunakan Pakaian Melayu, Masyarakat Diminta Bersihkan Pekarangan

Seberangi Sungai Indragiri, Kapolres Inhu Tampung Keluhan Warga Pulau Gajah

Serma Rahman & Kopda K Sitohang Tegaskan Penerapan Prokes C-19 di Posko Klinik HMC

Wujud Ungkapan Belasungkawa, Kapolres Rohul Melayat Ke Rumah Duka

Sekda Kampar : Covid-19 Masih Ada, Masyarakat Harus Tetap lakukan protokol kesehatan

Bhakti Sosial Serentak Hari Bhayangkara 74 Polres dan Polsek di Kabupaten Pelalawan Salurkan Bantuan

Menuju New Normal, Serda Bosur Siregar Bersiaga Di Posko Pantau Covid-19 Kandis Kota

Antisipasi balap liar, Kapolsek Tambang siagakan personil di playover pintu tol Sungai Pinang

Duh Lagi-lagi Masyarakat Keluhkan Proses Ganti Rugi Limbah di Lahannya, Nego PT CPI Terkesan Sepihak

Cegah Aksi C3 dan Covid-19, Polsek Langgam Ajak Masyarakat Selalu Waspada dan Prokes

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Ribuan Masyarakat Hadiri Tabligh Akbar Yang Di Gelar Oleh Wabup Rohul

2

Usung Tema Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar! SDN 003 Belimbing Gelar Upacara Hardiknas Tahun 2024

3

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

4

Wabup Rohul Hadiri Festival Budaya Kesenian Melayu Gondang Borogong

5

Ikhtiar PHR Dukung Sektor Pendidikan Riau Ciptakan Generasi Emas Berdaya Saing

6

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat