MENU TUTUP

Kesbangpol Gelar Sosialisasi Bela Negara Bagi OKP Se-kabupaten Rohul

Rabu, 24 November 2021 | 08:36:17 WIB Dibaca : 827 Kali
Kesbangpol Gelar Sosialisasi Bela Negara Bagi OKP Se-kabupaten Rohul

ROHUL, CATATANRIAU.com •  Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik (Kesbangpol) Rokan Hulu bersama MPC Pemuda Pancasila Rokan Hulu Gelar Sosialisasi bela negara bagi okp sekabupaten Rohul, dibuka secara resmi asisten 1 Rokan Hulu Erfan Dedi Sanjaya, Selasa (23/11/2021) bertempat di Hotel Sapadia Pasir pengaraian.

 

Kegiatan sosialisasi ini diikuti puluhan orang yang terdiri dari utusan masing-masing OKP yang ada di Kabupaten Rokan hulu termasuk Organisasi Wartawan yang ada di Rohul, masing-masing mengutus dua orang Perwakilan.

 

Tampak hadir sebagai Pemateri dalam Sosialisasi Bela Negara bagi OKP Se Kabupaten Rokan Hulu, Kasat Intel Polres Rohul AKP Dedi Sutomo SIK, Kasi Intel Kajari Rohul Ari Supandi, PLT Kaban Kesbangpol Rohul dan Jajaran serta Sekretaris MPC PP Rohul dan jajaran. 

 

Dalam sambutannya, Asisten 1 Erfan Dedi Sanjaya menyampaikan dimana peran generasi muda dalam bela negara adalah cinta tanah air menjaga persatuan dan kesatuan dan ikut berperan dalam pembangunan sesuai bidangnya masing-masing.

 

"Menerapkan sila-sila Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat sehari-hari serta dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, dimana yang terjadi di tengah kehidupan berbangsa dan bernegara saat ini semakin hari semakin dekat dengan berbagai informasi yang dapat mengubah pola pikir dan kepribadian generasi muda kita" ujarnya.

 

Asisten 1 juga dalam sambutannya mengajak kepada para peserta yang hadir agar mengikuti kegiatan ini dengan baik sampai dengan selesai, sebab dengan adanya sosialisasi ini para generasi muda akan mampu menjadi motivator dan juga menjadi pelopor dalam memelihara keamanan kerukunan serta keberagaman yang kita miliki demi negara kesatuan republik Indonesia khususnya.

 

Selain dari pada itu, dirinya juga berpesan kepada para narasumber agar dapat kiranya memberikan materi dan bahasa yang mudah dipahami dan dimengerti oleh seluruh peserta yang hadir supaya dapat diterima dengan baik oleh seluruh peserta, sehingga bisa disampaikan kepada masyarakat sebagai Motivator dan pelopor dalam bela negara.

 

Dengan momentum sosialisasi yang ditaja Kesbangpol dan MPC PP Rohul ini, Erfan Dedi berharap munculnya jiwa dan semangat kebangsaan dari seluruh OKP yang ada sehingga bisa direfleksikan kembali kedepan dan diterapkannya kembali ideologi Pancasila dengan baik dan benar.

 

"Semoga seluruh OKP yang hadir hari ini setelah mengikuti sosialisasi ini bisa menerapkan nya ditengah tengah masyarakat kita di Kabupaten Rokan Hulu " harap Dedi.***


Laporan : E.S Nst

 



Berita Terkait +

Kopda S Sembiring Lakukan Kunjungan Silaturahmi & Pemantauan Anak Yang Mengalami Stunting di Kampung Minas Timur

Antisipasi Tindak Kriminal, Kapolsek Minas Pimpinan Patroli Gabungan Bersama Anggota Koramil 03/Minas

Sertu Joko Purnomo Bersama Masyarakat Binaannya di Kampung Bencah Umbai Patroli Karhutla Serta Cek Kanal

KNPI Riau Resmi Buka Posko Pengaduan Masyarakat, Korban Mafia Tanah Kades Tarai Bangun

Kopda L.Sigalingging Dan Tim Gabungan Giat Pengamanan Pos Pam Angkutan Lebaran Idul Fitri di KM 11 Perawang

Unjuk Rasa Damai dan Tertib Kapolda Riau Sampaikan Apresiasi

Patroli Cegah COVID-19, Polsek Kuala Kampar Beri Himbauan Prokes Di Pasar

Heboh Soal Sekda SF Hariyanto Kuliti Masalah Internal Pemprov, Ketua KNPI Riau Dorong KPK Percepat Pemanggilan

Kapolsek Rambah Hadiri Kegiatan HKN Ke 57 Tahun 2021

Bupati H Zukri Sampaikan Rancangan Awal RPJMD Pada FKP

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

2

Pastikan Peringatan May Day Aman, Kapolres Pelalawan Hibur Para Buruh

3

Satres Narkoba Polres Inhu Ringkus Pengedar 4,46 gram Sabu di Kecamatan Lirik

4

Serah Terima Konstruksi Tepat Waktu, PT Adhi Jalintim Riau Resmi Memulai Masa Layanan

5

Daftar Pertama, Dr.Afni: Saya Kader Nasdem

6

Sekda Rohul Hadiri Rapat Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Tahun 2023