MENU TUTUP

Polres Bengkalis Kembali Ringkus 3 Pria Diduga Pengedar Sabu di Duri

Selasa, 09 Februari 2021 | 20:05:50 WIB Dibaca : 2421 Kali
Polres Bengkalis Kembali Ringkus 3 Pria Diduga Pengedar Sabu di Duri


BENGKALIS, CATATANRIAU.COM | Tim Sat Narkoba Polres Bengkalis kembali sapu bersih jaringan peredaran Narkoba Jenis Sabu di Kecamatan Mandau, mengembangkan dari hasil penangkapan awal kini 3 orang pria kembali diamankan karna diduga kuat sebagai pengedar Narkoba.

 

Penangkapan terhadap ketiga tersangka itu dilakukan pada Hari Jumat (05/02/2021) di TKP yang berbeda-beda.

 

YY diketahui adalah warga Jalan Kejaksaan, Kelurahan Babussalam, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis tersebut diamankan dengan barang bukti berupa Sabu sebanyak 4 paket dengan berat 3,6 gram, 1 unit timbang digital, 1 bungkus plastik pack serta 1 unit Hp Oppo warna hitam.

 

Saat diinterogasi di TKP yang sama dengan FS, tersangka YY mengakui bahwa Sabu tersebut miliknya yang didapat dari rekannya M warga Kecamatan Bhatin Solapan.

 

Selanjutnya tim segera melakukan pengejaran terhadap tersangka M dan DF alias C yang didapatkan dari hasil introgasi dari tersangka FS dan YY.

 

Kemudian dari hasil pengembangan tim berhasil mengamankan DF alias C disebuah rumah yang juga dijalan melati tempat penangkapan tersangka FS dan saat digeledah DF alias C tim mendapatkan 15 paket diduga Sabu dengan berat 5 gram, uang tunai 400.000 Rupiah diduga hasil penjualan Sabu, serta 1 unit Hp Nokia warna hitam.

 

Kemudian dilakukan pengembangan kembali dan sekira pukul 20:00 wib tim berhasil mengamankan M saat digeledah dari tangan M tim mendapatkan, 1 unit Hp merk Oppo warna hitam, serta uang tunai sebesar 200.000 Rupiah diduga hasil jual beli Sabu.

 

Saat dilakukan penggeledahan dirumah tersangka M yang terletak di Jalan Lintas Duri - Dumai, Duri XIII, Desa Bumbung, Kecamatan Bhatin Solapan, Kabupaten Bengkalis tim menemukan 1 unit timbangan digital, lalu tersangka menerangkan bahwa Sabu yang dimilikinya di dapat dari Y yang juga tinggal di Kecamatan Bhatin Solapan.

 

"Saat diinterogasi tersangka telah mengakui perbuatannya dan saat ini tersangka dan barang bukti telah diamankan ke Mako Polres Bengkalis guna keterangan lebih lanjut," Tutup Kasat Narkoba Polres Bengkalis.(*)


 



Berita Terkait +

Dua Pelaku Spesialis Kejahatan Jalanan dan Curat Ditangkap Polsek Bukit Raya

Satresnarkoba Polres Pelalawan Tangkap Sindikat Sabu Antar Daerah

Polres Siak kembali Tangkap Pengedar Narkotika Jenis Pil Ekstasi di Kecamatan Tualang

Berkas Dinyatakan Lengkap, Polri : Bukti Komitmen Usut Tuntas Kasus Duren Tiga

Kejati Riau  Tahap II  Tindak Pidana Perpajakan Tersangka AH

Evaluasi Penegakan Hukum Di tubuh Kejaksaan Riau Diakhir Tahun 2021

Kapolsek Kuantan Tengah Tindak Pelaku PETI Dialiran Sungai Batang Kuantan

Koko di duga pengedar diciduk di Kamar Mandi Rumahnya oleh Sat Reskrim.

Miliki Narkotika Dan Senjata Api, Pria Ini Digalandang Polisi Ke-mapolres Siak

Tunggu Pelanggan di Kedai Kopi, Bandar Togel Online Diringkus Satreskrim Polres Inhu

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Rusak Parah! Warga Minta Pemprov Riau Perbaiki Jalan Lintas Minas - Perawang

2

Harlades Pertama Desa Pemandang: Momentum Bersejarah Untuk Kemajuan Desa

3

Kecewa, Janji Humas PT. GWDC Tak Kunjung Ditepati, Pemuda Bangko Pusako Stop Operasi PT GWDC

4

PLTA Koto Panjang Hari ini Akan Menambah Bukaan Pintu Pelimpahan Air Waduk

5

Danramil Minas Ikuti Rapat Persiapan MTQ Ke-XIV Tingkat Kecamatan Sungai Mandau

6

Pj.Sekda Kampar Ahmad Yuzar Saksikan Sertijab Plt.Kepala Dinas Kominfo Dari Irwan Ar Ke Arizon SE