MENU TUTUP

Kampanye di Rupat, Kasmarni Prioritas Perbaikan Jalan Gerakkan Ekonomi dan Pariwisata

Ahad, 18 Oktober 2020 | 17:56:06 WIB Dibaca : 1839 Kali
Kampanye di Rupat, Kasmarni Prioritas Perbaikan Jalan Gerakkan Ekonomi dan Pariwisata


BENGKALIS, CATATANRIAU.COM | Tak kenal lelah, calon Bupati Bengkalis nomor Urut 3, Kasmarni terus bergerak mendatangi pemilihnya. Menyapa warga hingga ke pelosok desa, sembari mangakomodir apa yang menjadi kebutuhannya merupakan metoda yang dilakukan calon bupati perempuan yang didukung PAN, PBB, Nasdem, Gerindra dan Demokrat ini.

 

Seperti kampanye dialogisnya di Pulau Rupat yang merupakan pulau terluar yang berhadapan dengan negeri jiran Malaysia. Untuk bisa lebih dekat dengan warga di pulau ini,  Kasmarni memilih menetap tiga hari di Pulau yang memiliki  potensi wisata memukau  Pasir Putih dan Beting Aceh itu.

 

Didampingi Anak watan Rupat, Nur Azmi Hasyim yang juga Ketua DPC Partai Demokrat, Kasmarni sejak Sabtu (17/10/2020) hingga Senin (19/10/2020) menjelajah pelosok desa  di dua Kecamatan yang ada di Pulau itu. Keluh kesah warga saat bertatap muka menjadi penyemangatnya untuk bisa berbuat mengangkat ekonomi dan pariwisata di Pulau terluar itu.

 

Seperti keluhan yang disampaikan warga saat Kasmarni akan memulai kampanye  dialogis di Desa Hutan Ayu Rupat Utara, Minggu (18/10/2020). Warga mengeluh buruknya akses jalan desa yang sangat menganggu roda perekonomian. Mendengar keluhan itu, Kasmarni didampingi Nur Azmi Hasyim langsung turun meninjau jalan tersebut.

 

Ternyata kondisi jalan itu sangat memprihatinkan. Jalannya masih jalan tanah yang berkubang jika hujan dan berdebu jika panas. Aksesnya tak bisa dilewati jika hujan hingga menyulitkan warga yang ingin mengangkut hasil sawitnya.

 

Kasmarni mengaku prihatin dengan kondisi jalan yang menjadi pengerak ekonomi warga itu. Ditegaskannya, jika nanti  dia terpilih menjadi Bupati Bengkalis, dia akan memprioritaskan perbaikan infrastruktur di Pulau itu.

 

"Saya tidak ingin berjanji, tetapi akan berupaya maksimal. Mudah-mudahan jika nanti saya diberi amanah memimpin negeri ini, saya akan semaksimal mungkin untuk menjadikan jalan di Pulau Rupat ini menjadi lebih bagus," ujar Calon Bupati yang berpasangan dengan Bagus Santoso itu.

 

Masih kata, mantan Staf Ahli Bupati itu, ketika akses jalan tidak bagus, ekonomi tentu akan terganggu. Makanya infrastruktur jalan menjadi prioritas bagi pengerak roda ekonomi dan juga pariwisata di Pulau yang ditetapkan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) itu.

 

"Pulau Rupat ini menjadi kawasan pariwisata yang menjanjikan, tapi kondisi jalan ini tidak bagus. Jika infrastrukturnya mendukung tentu orang akan berbondong-bondong menikmati keindahan pantai Pasir Putih dan Beting Acehnya yang ternama itu.   Makanya mari kita bergandengan tangan,   membulatkan suara untuk kemenangan KBS. Tanpa  dukungan dari masyarakat segala impian yang kita harapkan  sulit akan  tercapai," ujar perempuan Melayu  bergelar Tengku ini. (Tim)




Berita Terkait +

Partai PARSINDO Memulai Safari Komunikasi Politik KE KPU Pusat Menuju Pemilu 2024

Hartop Lansung Tancap Gas, Gencar Sosialisasi Dan Silaturahmi Dengan Masyarakat

Besok Verifikasi Perbaikan Administrasi Caleg Ditutup, Tapi Masih Banyak Parpol di Siak Harus Perbaiki Dokumen Yang Salah

Wakili DPP, DPW PKB Riau Serahkan SK Kepada Kasmarni-Bagus Santoso

Kebakaran ruko isi petasan di Pekanbaru jadi tontonan warga

MA Tolak PK Moeldoko, Agung Nugroho : Kepastian Hukum Terhadap Seluruh Kader Demokrat

DPD PAN Siak Akan Lakukan Penjaringan Balon Wabup Siak, Catat Jadwalnya...

Datangi 3 Titik Kampanye di Duri, Warga Sebut Kasmarni Sudah di Hati, Takkan Pindah ke lain Hati

Resmikan Posko Koalisi KSB, Kasmarni Ingin Bergerak Bersama: Tak Hanya Perahu Tapi Juga Penumpangnya

Peringati Sumpah Pemuda, Kasmarni Ajak Pererat Persatuan dan Kesatuan

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kapolsek Kelayang Ringkus Pengedar dan Bandar Sabu-sabu, Ini Jumlah Barang Buktinya

2

Residivis Pencurian Dibekuk Unit Reskrim Polsek Cerenti

3

Pelantikan Pengurus LPAI Rohul: Dedikasi Baru untuk Perlindungan Anak

4

Afni Resmi Daftar Calon Bupati ke PDIP, Senin ke PKB

5

Jhonny Charles Harapkan Gernas BBI dan BBWI Bisa Tingkatkan Perekonomian Riau

6

Tunggu Pelanggan di Kedai Kopi, Bandar Togel Online Diringkus Satreskrim Polres Inhu