MENU TUTUP

Cegah Karhutlah Polsubsektor Pelalawan Laksanakan Patroli

Senin, 24 Agustus 2020 | 16:46:36 WIB Dibaca : 1744 Kali
Cegah Karhutlah Polsubsektor Pelalawan  Laksanakan Patroli Polsubsektor Pelalawan Patroli Karhutla dan Sosialisasi Larangan Membakar Lahan , Senin 24 Agustus 2020 di Desa Lalang Kabung


PELALAWAN, CATATANRIAU.COM | Cuaca yang panas, curah hujan yang sedikit ditambah wilayah Kecamatan Pelalawan terbentang areal gambut yang luas sehingga rawan terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).


Untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) tersebut. Personil Polsubsektor Pelalawan jajaran Polres Pelalawan aktif laksanakan patroli dan sosialisasi karhutla kedaerah-daerah yang rawan Karhutla.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Bripka Molin Poranda selaku Bhabinkamtibmas Desa Lalang Kabung Kecamatan Pelalawan bersama Masyarakat Peduli Api (MPA) Desa Lalang Kabung. Senin (24/8/2020).

 

Kegiatan yang dimaksud adalah melaksanakan Patroli kedaerah yang dianggap rawan terjadinya Karhutla dan melaksanakan Sosialisasi Maklumat Kapolda Riau tentang larangan membuka hutan dan lahan dengan cara di bakar.

 

Bripka Molin Poranda berharap,  masyarakat peduli dan memahami isi dari Maklumat Kapolda Riau, dan bersama-sama dengan pihak kepolisian mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan.

 

Secara terpisah Kapolsubsektor Pelalawan Ipda Zulmaheri, SH MH mengungkapkan, "Bripka Molin Poranda benar personil Polsubsektor Pelalawan dan ditugaskan selaku Bhabinkamtibmas di Desa Lalang Kabung. Kegiatan dilaksanakannya adalah bentuk upaya Kepolisian dalam pencegahan terjadinya Karhutla".

 

"Dan perlu dipahami bahwa pelaku pembakaran hutan dan lahan dapat dikenakan Pidana. Untuk itu kepada masyarakat agar tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan" kata Zulmaheri.

 

Besar harapannya kegiatan patroli pencegahan karhutla ini rutin dilaksanakan tidak hanya oleh instansi Polri saja namun juga dari instansi pemerintah terkait. Khususnya pemerintahan desa dan juga masyarakat yang memiliki wilayah rawan kebakaran. EP.




Berita Terkait +

Mematangkan Teknis Pengawasan Pemilu 2024, Bawaslu Rohul Gelar Rapat Marathon

Kapolres Siak & Rombongan Lakukan Pengecekan Pos PPKM di Pasar Tuah Serumpun Perawang

Polsek Tapung Mengadakan Sosialisasi Kenalan Remaja Dan Penyalahgunaan Narkoba Di MTS Himatul Umah

Polres Siak Gelar Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Karhutla Tahun 2022

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Kunjungi Pekanbaru, Pelayanan & Sarana Isoter Asrama Haji Sangat Baik

Polwan Goes To School Ajak Pelajar Cerdas Bermedia Sosial

Peredaran Kecap Asin Merpati Diduga Tidak Layak Konsumsi, Pemerintah Dimohon Untuk Stop Peredarannya

Cegah Penyebaran Covid-19, Sertu Joko Purnomo Sosialisasikan Prokes di Pasar Minas

Pemkab Rohul Ikuti Rakonis Dengan Salah Satu Anggota DPR-RI Komisi V Syahrul Aidi

Kinerja Polres Rohul Dapat Apresiasi Dari Kementerian PPA RI

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Lagi, Polsek Rengat Barat dan Polsek Lirik Bekuk Pengedar Sabu

2

Rombongan Gajah Liar Kembali Masuk Kampung Dan Rusak Rumah Warga Di Minas

3

Aksi Mafia BBM Bersubsidi di Kabupaten Siak, Ini Sikap Ketua KNPI Riau

4

Daftar ke Enam Parpol, Dr.Afni Optimis Berlayar di Pilkada Siak

5

Tiga Pria dan Satu Wanita Pengedar Sabu Diringkus Polsek Peranap

6

Kapolsek Minas Pimpin Langsung Pengamanan Gereja Dalam Rangka Hari Kenaikan Isa Almasih