MENU TUTUP

Rombongan Gajah Liar Kembali Masuk Kampung Dan Rusak Rumah Warga Di Minas

Jumat, 10 Mei 2024 | 11:52:49 WIB Dibaca : 1652 Kali
Rombongan Gajah Liar Kembali Masuk Kampung Dan Rusak Rumah Warga Di Minas Rumah warga yang dirusak oleh kawanan gajah liar di Kampung Rantau Bertuah.

Siak, Catatanriau.com | Rombongan gajah liar kembali memasuki permukiman warga, tepatnya di Kampung Rantau Bertuah, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau. Kejadian terjadi pada Jumat (10/05/2024) sekira pukul 01.00 WIB dinihari, tepatnya di wilayah RT 03 RK 02 Kampung Rantau Bertuah tersebut.

Kejadian tersebut diceritakan istri Mono yang merupakan korban dari pengerusakan yang dilakukan Gajah liar itu, iya mengisahkan kalau kawanan gajah melewati belakang rumahnya, dikarnakan dapur masih dikandang seng saat salah satu gajah menyenggol seng tersebut sehingga mengakibatkan suara.

"Karna terpancing suara tersebut sang gajah kembali berbalik dan merusak dapur kami," katanya.

Selain itu juga kata dia, saat itu kawanan gajah lain sudah ada juga yang berada didepan rumah.

"Kawanan gajah bersama anaknya main-main di depan rumah, rasanya kaki ini tak berpijak ketanah, yang mana kebetulan saya dirumah bersama anak-anak yang masih kecil, sementara suami saya lagi tak dirumah, sumi saya lagi angon sapi," katanya.

"Harapan saya kepada pemerintah melalui BKSDA bantu lah kami bagi mana cara kawanan gajah ini tidak masuk perkampungan dan pemukiman warga, rasanya begitu ketkutan kami, apa lagi kejadiannya dini hari, sehingga untuk meminta pertolongan kepada siapa kami tidak tahu," harapnya mengakhiri.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Guru SD Ditemukan Membusuk, Korban Meninggal Diduga Sakit

Kebakaran Kawasan Pasar Kuok, Belasan Kios Hangus Namun Tak Ada Korban Jiwa

Korban Hanyut di Sungai Kampar Wilayah Desa Batu Belah, Ditemukan Setelah 5 Hari Pencarian

Laga Kambing Di KM 12 Kulim, Pengemudi Alami Luka Berat

Tergiur Investasi Proyek, Warga Pekanbaru Ngaku Tertipu Ratusan Juta

Rumah di Dusun II Kampung Lintang Hangus Terbakar, Kapolsek Tambang Himbau Warga Waspada Api!

Menara Internet Tumbang, Timpa Pengendara Sepeda Motor di Kulim

Pengemudi Truk Ugal-ugalan, Alami Laka Tunggal Di Perawang, Sejumlah Penumpang Luka Berat

Terlibat Laka Lantas di Kampa, Begini Kondisi Korban Sekarang!

Naas! Tabrakan Coldiesel & Tronton Hino Terjadi di Jaltim Desa Batu Ampar Inhil, Supir Coldiesel Meninggal Dunia

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kisah Pilu di Gubuk Sawit, Pria Asal Pekanbaru Terlantar Dievakuasi Tim Gabungan di Minas

2

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

3

Masyarakat Koto Gasib Tolak PSU Siak, Gugatan Periodisasi Alfedri Kembali Picu Aksi

4

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

5

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

6

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan