MENU TUTUP

Bertekad Wujudkan Pelalawan Maju Zukri - Nasarudin Maju Pilkada Bukan HOAX

Sabtu, 22 Agustus 2020 | 09:13:35 WIB Dibaca : 1852 Kali
Bertekad Wujudkan Pelalawan Maju  Zukri - Nasarudin Maju Pilkada Bukan HOAX Zukri - Nasar resmi dapat dukungan PKB maju Pilkada Pelalawan, Jumat 21 Agustus 2020 di Jakarta


PEKANBARU, CATATANRIA.COM |  Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Zukri-Nasarudin dipastikan berlayar pada Pilkada Pelalawan setelah menerima SK dukungan yang diserahkan oleh Ketua DPW PKB Riau Abdul Wahid di Jakarta, Jumat 21 Agustus 2020.


Abdul Wahid yang juga Anggota DPR RI ini mengatakan, PKB sudah memutuskan memberikan dukungan kepada pasangan Zukri-Nasarudin berdasarkan pertimbangan matang.
"PKB menjatuhkan pilihan dukungan kepada pasangan Zukri-Nasarudin dengan pertimbangan yang matang. Berdasarkan survey, pasangan ini sangat berpotensi menenangkan Pilkada Pelalawan," sebut politisi muda itu.


Selain itu, Wahid menambahkan, dengan keluarnya SK dukungan PKB maka dipastikan pasangan Zukri-Nasarudin sudah mencukupi syarat untuk maju.


"Dengan keluarnya SK PKB, memastikan Zukri-Nasarudin berlayar, sudah ada PDIP dan PPP yang juga bersama-sama nantinya dalam memenangkan pasangan ini," lanjut mantan anggota DPRD Riau dua periode ini.


Sementara itu, Zukri didampingi wakilnya Nasarudin juga bertekad maju Pilkada dan  memenangkan Pilkada Pelalawan agar dapat membantu masyarakat melakukan perubahan di kabupaten tersebut. 


"Dengan dukungan SK PKB ini kita bertekad memenangkan Pilkada Pelalawan, agar dapat memberikan kesejahteraan bagi masyarakat serta mewujudkan perubahan besar menuju Pelalawan yang lebih maju," terang Zukri yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Riau.


Dengan turunnya SK PKB, Zukri pun memastikan dirinya maju, sekaligus menepis isu-isu liar yang beredar di masyarakat. Zukri maju Pilkada bukan Hoax seperti banyak isu beredar, demi Wujudkan Pelalawan lebih maju Zukri - Nasar maju.
"Dukungan PKB ini juga memastikan saya dan Nasarudin berlayar, membantah berita-berita liar yang mengatakan kami tidak jadi maju. Saya berharap tim dan pendukung kami bergerak dengan solid dan semangat agar meraih kemenangan," pungkasnya. EP




Berita Terkait +

Pengundian Nomor Urut Paslon Cawako Dan Wawako Dumai, Paisal-Amris Dapat No Urut 03

DPC PDIP Siak Minta C1 Pleno Dibuka, Dalam Sidang Dugaan Pelanggaran Pemilu 2019 Di Kandis

Benahi Jalan Rusak, Warga Kandis Sepakat Dukung Pemerintahan Siak Lebih Baik Bersama Alfedri Husni

Pimpin Apel, Syamsuar Mohon Doa Restu

KBS Kembali Tunjukkan Dominasi, Menang Telak PSU 3 TPS di Pinggir dan Bathsol

Banyak Baleho Caleg Bertebaran Tidak Pada Tempatnya di Minas, Ini Kata Taufik

Ketua Dewan Pakar DPW Riau Pasang Baleho Sambut Kedatangan Anis Baswedan

Sesepuh Pendiri PKJB Punya Ikatan Batin Bela Mas Bagus Santoso

Serentak diadakan di 400 Titik di Indonesia,  Pj Bupati Kampar Lepas Gerak Jalan Santai HUT Golkar ke 58

Jelang Pemilu 2024, DPD PKS Kabupaten Rokan Hilir Lakukan Kampanye Flashmob

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Buntut Bnyak Sekolah Pungut Duit Siswa, Pj Gubri Diminta Copot Kadisdik Riau

2

Arwin Pindah Hati Dari Alfedri ke Afni di Pilkada Siak 2024

3

Kopi Boi Tawarkan Nobar Seru Indonesia vs Uzbekistan

4

Dua Pelaku Narkoba Diciduk: Barang Bukti Berupa Sabu 5,60 Gram Berhasil Disita

5

Dihadiri Arwin AS, LLMB Deklarasi Dukung Afni di Pilkada Siak

6

Kapolsek Kelayang Ringkus Pengedar dan Bandar Sabu-sabu, Ini Jumlah Barang Buktinya