MENU TUTUP

Hampir Setahun Kasasi Ditolak, Raja Thamris

Jumat, 06 November 2015 | 13:08:03 WIB Dibaca : 3777 Kali
Hampir Setahun Kasasi Ditolak, Raja Thamris

PEKANBARU-Kendati sudah delapan bulan Mahkamah Agung (MA) RI, menjatuhkan putusan kasasi terhadap Raja Thamsir Rahman, terdakwa kasus korupsi APBD Kabupaten Indragiri Hulu senilai Rp 114 miliar.

Namun hingga saat ini, pihak Pengadilan Tipikor Pekanbaru belum juga menerima salinan putusan kasasi tersebut.

" Hingga saat ini kita belum terima salinan putusan kasasi atas nama terpidana Raja Thamsir Rahman," ujar Panitera Muda (Panmud) Tipikor Pengadilan Negeri (PN) Pekanbaru, Denni Sembiring SH kepada Riauterkini.com diruang kerjanya Jum'at (6/11/15) siang.

Seperti diketahui sebelumnya, pada tanggal 10 Februari 2014. Mahkamah Agung (MA) menolak kasasi yang diajukan jaksa penuntut.

Dimana dalam putusan tersebut, dengan nomor registrasi perkara 336 K/ PID.SUS/2014, MA RI menguatkan putusan Pengadilan Tipikor Pekanbaru, dengan menjatuhkan hukuman kepada mantan Bupati Indragiri Hulu, Raja Thamsir Rahman, selama 8 tahun penjara.

Sebagaimana diketahui, JPU dan terdakwa Thamsir Rachman sama-sama melakukan kasasi ke MA setelah banding Thamsir Rahman dikuatkan Pengadilan Tinggi Riau.

Sebelumnya, Pengadilan Tindak Pidana Korupsi pada Pengadilan Negeri Pekanbaru telah memutuskan vonis delapan tahun penjara terhadap terdakwa korupsi APBD Inhu senilai Rp114 miliar, mantan Bupati Indragiri Hulu, Thamsir Rachman pada tanggal 30 Agustus 2012 lalu.

Thamsir dinilai hakim terbukti melanggar Pasal 2 junto Pasal 18 Undang-undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Korupsi sebagaimana diubah dengan Undang-undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan Undang-undang nomor 31 tahun 1999 junto Pasal 55 ayat (1) ke 1 junto Pasal 64 ayat 1 KUHP.***(har)



Berita Terkait +

Akibat Merebaknya Penyebaran Covid-19 Permintaan CPO Jadi Menurun

Bumdes Pulau Gadang Kembangkan Berbagai Sektor Usaha Kebutuhan Masyarakat..

Pria di Tualang sulap limbah kayu jadi uang

Masyarakat Tualang Keluhkan Sulitnya Mendapatkan Gas Elpiji 3 Kg

Disperindag Sidak Timbangan Non Standar Pedagang di Kecamatan Siak

Harga Sawit Di Pujud Anjlok Rp 700 Per Kilogram

Pelatihan Kewirausahaan Bagi UMKM di Siak

Rupiah Melemah, JK Minta Masyarakat Mengurangi Pembelian Barang Mewah

LIPI nilai Kualitas pendidikan di Indonesia masih rendah

Harga TBS Sawit Wilayah Riau, Pekan Ini Akan Turun Rp 12,64 Per Kg

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Heboh! Perpisahan Sekolah SMA Sederajat Yang Wah, Hulubalang LAMR Pekanbaru Minta Seluruh Kepsek Patuhi Aturan Disdik Riau 

2

Komentari Postingan Instagram Disdik Riau, Netizen Keluhkan Sistem Permohonan Pindah Tugas Yang Sulit Bagi Guru PNS Sementara Guru P3K Mudah

3

Pelaku Pencabul Bocah Hingga Hamil dan Melahirkan Ditangkap Polsek Siak Hulu

4

Lagi, Satnarkoba Polres Kampar Tangkap Pelaku Narkoba di Desa Kualu

5

SMPN 3 Batang Gansal Diduga Tidak Transparan Dalam Penggunaan Dana Bos, Dan Kutip Uang Perpisahan Rp 450.000,-, Kepsek Sebut Sudah Jadi Tradisi!

6

425 Mahasiswa/i Universitas Pasir Pengaraian Resmi Sandang Gelar Sarjana