MENU TUTUP

Kolaborasi PHR-PDSI Dalam Menjaga Ketahanan Energi Negeri

Rabu, 12 Maret 2025 | 10:54:54 WIB Dibaca : 309 Kali
Kolaborasi PHR-PDSI Dalam Menjaga Ketahanan Energi Negeri Bincang Seputar Hulu Migas, Selasa (11/3/2025) di Pekanbaru. PT PHR dan PT PDSI memperkuat sinergi untuk mendukung ketahanan energi nasional melalui kegiatan pengeboran yang terintegrasi dan efisien di Zona Rokan.

Pekanbaru, Catatanriau.com - PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) dan PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) memperkuat sinergi untuk mendukung ketahanan energi nasional melalui kegiatan pengeboran yang terintegrasi dan efisien di Zona Rokan. Kolaborasi ini merupakan langkah strategis dalam upaya meningkatkan produksi minyak dan gas bumi (migas) untuk memenuhi kebutuhan energi sesuai Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto.

Pj Corporate Secretary PHR Regional 1 – Sumatera Eviyanti Rofraida mengatakan, di tengah tantangan menghasilkan produksi migas, PHR konsisten menjaga keandalan operasi 93 lapangan aktif dengan kurang lebih 12.600 sumur yang tersebar di wilayah operasi Zona Rokan.

PHR terus berupaya meningkatkan produksi melalui sejumlah inovasi dan strategi yang efisien. Dengan dukungan tenaga-tenaga andal dan terampil, PHR terus berupaya meningkatkan teknologi dalam menjawab tantangan operasional.

“Sejumlah metode dan inovasi baru berbasis Artificial Intelligence (AI) sangat efektif mendukung upaya peningkatan produksi. Teknologi yang dikembangkan oleh anak negeri turut mampu mendorong efisiensi dan efektivitas dalam operasi,” kata Eviyanti Dalam Bincang Seputar Hulu Migas, Selasa (11/3/2025) di Pekanbaru.

Kegiatan eksplorasi guna mencari cadangan minyak baru terus ditingkatkan, baik itu minyak Konvensional maupun Non-Konvensional. Belum lama ini, PHR berhasil meyelesaikan pemboran sumur dengan Metode Eksplorasi Minyak Non-Konvensional (MNK) di Gulamo dan Kelok yang saat ini sudah berstatus discovery dan akan dilanjutkan ke tahap pengembangan yang lebih luas.

PHR juga berhasil melaksanakan Put On Injection (POI) pertama pada proyek Enhanced Oil Recovery (EOR) atau steamflood di lapangan North Duri Develelopment (NDD) A14 di awal Januari. Lapangan NDD A14 merupakan pengembangan area steamflood baru setelah alih kelola WK Rokan oleh Pertamina. PHR Bersiap melakukan pengembangan metode CEOR (Chemical Enhanced Oil Recovery) di lapangan Minas.

Upaya peningkatan produksi tidak terlepas dari kolaborasi PHR dengan perusahaan mitra kerja salah satunya, PT Pertamina Driling Services Indonesia (PDSI) dalam kegiatan pengeboran. Dengan menggunakan rig-rig berteknologi tinggi, PDSI membantu PHR dalam mempercepat proses pengeboran dan meningkatkan produksi minyak. Kerja sama antara PDSI dan PHR sangat penting untuk memastikan produksi migas yang stabil dan berkelanjutan.

Adapun teknologi mutakhir PDSI mendukung operasi produksi yang efisien yakni  dengan rig mobile yang dirancang untuk meningkatkan kemampuan pengeboran dan eksplorasi di berbagai lokasi yang memiliki potensi migas tinggi.

Pertamina Drilling saat ini sudah memiliki dan mengoperasikan 50 rig. Terdiri dari 47 rig onshore dan 3 rig offshore. Rig-rig tersebut tersebar diseluruh wilayah Indonesia baik dari regional 1 sampai dengan regional 4. Selain itu Pertamina Drilling mengalokasikan 1 rig untuk Training Center.

“Kami turut berkontribusi pemboran minyak di Zona Rokan. Kami telah melakukan pemboran Minyak Non Konvensional (MNK) di wilayah Gulamo dan Kelok. Kami sudah selesaikan dengan menggunakan Rig berteknologi tinggi yakni Rig Cyber untuk menjaga keberlanjutan produksi minyak di Zona Rokan,” kata Manager Rig Operation 1 PDSI, Zainal Arifin pada acara yang dihadiri seratus lebih wartawan di Pekanbaru.  

Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi Perwakilan SKK Migas Perwakilan Sumbagut Yanin Kholison mengatakan, pihaknya memberi dukungan penuh terhadap kegiatan operasi PHR dalam upaya meningkatkan produksi. Dukungan ini merupakan bagian dari upaya bersama untuk mencapai target produksi migas nasional yang juga berdampak di daerah.

Industri hulu migas Yanin menambahkan, tidak hanya sekedar soal produksi minyak dan gas bumi. Lebih dari itu, industri migas memiliki peran penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di sekitar wilayah operasinya.

“Pertumbuhan ekonomi daerah adalah bagian dari multiplier effect atau efek berganda dalam industri hulu migas sebagai dampak berantai yang dihasilkan dari setiap aktivitas di industri ini," pungkas Yanin.

Dengan kolaborasi, PHR berkomitmen  menjaga ketahanan energi nasional dan memberikan kontribusi yang signifikan bagi pembangunan ekonomi Indonesia.***

Laporan : Idris Harahap 

# # # # # #


Tentang PHR Zona Rokan


PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) merupakan salah satu anak perusahaan Pertamina yang bergerak dalam bidang usaha hulu minyak dan gas bumi di bawah Subholding Upstream, PT Pertamina Hulu Energi (PHE). PHR berdiri sejak 20 Desember 2018. Pertamina mendapatkan amanah dari Pemerintah Indonesia untuk mengelola Wilayah Kerja Rokan sejak 9 Agustus 2021.


Pertamina menugaskan PHR untuk melakukan proses alih kelola dari operator sebelumnya. Proses transisi berjalan selamat, lancar dan andal. PHR melanjutkan pengelolaan Zona Rokan selama 20 tahun, mulai 9 Agustus 2021 hingga 8 Agustus 2041.


Daerah operasi Zona Rokan seluas sekitar 6.200 km2 berada di 7 kabupaten/kota di Provinsi Riau. Terdapat 80 lapangan aktif dengan 11.300 sumur dan 35 stasiun pengumpul (gathering stations). Zona Rokan memproduksi seperempat minyak mentah nasional atau sepertiga produksi pertamina.


Selain memproduksi minyak dan gas bagi negara, PHR mengelola program tanggung jawab sosial dan lingkungan dengan fokus di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi masyarakat dan lingkungan.



Berita Terkait +

dr Biran Affandi Yusriono, MH Daftar Calon DPD - RI Termuda Riau, Deklarasikan Masyarakat Sehat  &  Ekonomi Kuat

Evaluasi PON: Gengsi atau Prestasi, Seminar Bahas Kontroversi Permenpora XIV/2024

DPRD Rohul Gelar Sidang Paripurna Laporan LKPJ Bupati Rohul TA 2021

Kompak Bangun Riau Bersama, Seluruh Kepala Daerah di Riau Lakukan Pertemuan

Polres Kampar Bagikan Bantuan Untuk 20 KK kepada warga yang kurang mampu..

Salut, Anak Penjual Sepatu di Kota Rengat Lulus Polisi

Pemkab Inhil Lakukan Kunjungan Ke PT. Bank Riau Kepri Pekanbaru

Di Hari Bhayangkara Ke 74 Ini, Satlantas Polres Siak Sediakan Bengkel Gratis Disejumlah Titik

Jual Paket Sabu, Pria Muda Ini Ditangkap Polisi

Danrem 031/WB Lepas Peserta HJK Run 5 K Dalam Rangka Peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2023

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan