MENU TUTUP

Jumat Pekan Ini Wapres RI KH Ma'ruf Amin Dijadwalkan Berkunjung Ke Riau

Rabu, 04 Maret 2020 | 19:38:28 WIB Dibaca : 2221 Kali
Jumat Pekan Ini Wapres RI KH Ma'ruf Amin Dijadwalkan Berkunjung Ke Riau Wapres RI KH Ma'ruf Amin

 


PEKANBARU - Pada hari Jumat (6/3/2020)  lusa, Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI) KH Ma'ruf Amin beserta istri dijadwalkan akan berkunjung ke Provinsi Riau.

 

Hal tersebut dibenarkan oleh Komandan Korem (Danrem) 031 Wirabima Brigjen TNI Mohammad Fadjar, usai melaksanakan rapat koordinasi persiapan kunjungan kerja Wapres ke Riau yang berlangsung di Ruang Rapat Melati Kantor Gubernur Riau, Rabu (4/3/2020).

 

Brigjen TNI Mohammad Fadjar menyebutkan, jika tidak ada kendala yang signifikan, Wapres RI berkunjung ke Riau dalam rangka menerima gelar Bapak Syariah Indonesia dari Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim Riau.

 

"Kalau tidak ada kendala Wapres ke Riau kalau ada kendala bisa jadi batal, sudah dilaksanakan rapat koordinasi terkait kunker tersebut," ucapnya.

 

Selain KH. Ma'ruf Amin juga diagendakan meresmikan masjid Raudhatus Sholihin yang terletak di daerah Bukit Barisan Kota Pekanbaru.

 

"Sepertinya tidak sempat ke daerah masjidnya langsung karena Wapres cuma sehari di Riau, jadi akan ada penandatangan prasasti sebagai peresmian masjidnya sekalian di UIN," katanya.

 

Untuk masalah keamanan kunker Wapres ini, disebutkan Mohammad Fadjar tidak ada yang berbeda dari kunker RI satu. Ia menjelaskan, timnya telah mempersiapkan dan terlatih dalam pengamanan kunker pejabat RI karena belum lama ini mengamankan kunjungan Presiden RI ke Riau.

 

Ia juga menuturkan, kurang lebih 3.200 personel akan diturunkan dalam pengamanan kunjungan, mulai dari kedatangan di Bandara, rute tempat acara, sholat Jum'at, makan siang, dan kegiatan lainnya.

 

"Tidak ada yang berbeda dari kunjungan Presiden, besok kita melaksanakan apel pasukan," tutupnya.(mcr)




Berita Terkait +

Corsec BNI Mucharom: BNI Ajak Masyarakat Gemari Transaksi Digital di BNI Java Jazz 2022

JAM-Intelijen Pimpin Rapat Pembahasan Permasalahan Dalam Pembangunan IKN

Polri Pastikan Arus Lalu Lintas dari Kalikangkung hingga Cikampek Ramai Lancar

Kapolri : Anak Anak Dan Disabilitas Terdampak COVID-19 Wajib Dapat Dukungan Psikososial

Demi Institusi Polri Yang Transparan, Saatnya Dilakukan Test Ulang Terbuka Atas Nama Fahri Fadilah

Sinergitas IWO - Divisi Humas Polri, Perangi Hoax dan Komitmen Wujudkan Pemilu Damai

Polri Terus Kuatkan Sistem ETLE Guna Hindari Pungli dan Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Tertib Berkendara

Peluang Prabowo Menag Di MK Gugat Hasil Pilpres 2019 Besar, Berikut Penjelasan Mahfud MD

Tiket Borobudur Rp 750 Ribu, Cacat Hukum Dan Bertentangan Dengan UU Bila Tanpa Kajian

Bareskrim dan Bea Cukai Gagalkan Peredaran 42,3 Kg Sabu dan 85 Ribu Ekstasi

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kabag Umum Kemenhukham Riau Kunjungi Lapas Pasir Pengaraian

2

DPC Partai Demokrat Inhu Adakan Halal Bihalal

3

Stand Bazar Kabupaten Siak Diminati Pejabat Lintas Kabupaten dan Pengunjung Rela Antrian

4

Operasi TR dan Ketupat LK 2024 Sukses, Kapolres Inhu Terima Penghargaan Kapolda

5

Silaturahmi Dengan Insan Pers, Kelmi Nyatakan Siap Maju Sebagai Calon Bupati Rohul

6

Hari Kartini: Menggugah Inspirasi dan Kemandirian Perempuan Indonesia