MENU TUTUP

Sebanyak 95 Siswa SMK & Mahasiswa Riau Ikuti Apprenticeship Program di PT IKPP Perawang

Selasa, 03 September 2024 | 20:38:08 WIB Dibaca : 833 Kali
Sebanyak 95 Siswa SMK & Mahasiswa Riau Ikuti Apprenticeship Program di PT IKPP Perawang

Siak, Catatanriau.com | Wajah bahagia dan semangat menggelora tampak terlihat dari wajah para Mahasiswa dan siswa dari berbagai Perguruan Tinggi dan SMK di Provinsi Riau yang beruntung diterima sebagai peserta pelatihan magang di PT Indah Kiat Pulp and Paper (IKPP) Perawang Mill, Selasa (03/09/2024) siang.

Terhitung sebanyak 95 orang peserta dari 2 Perguruan Tinggi dan 7 SMK di Provinsi Riau tercatat sebagai peserta dalam Batch III Apprenticeship Program 2024 PT IKPP.

2 perguruan tinggi atau universitas itu diantaranya, Politeknik Negeri Bengkalis dengan 10 orang mahasiswa dan Universitas Islam Riau (UIR) Fakultas Mesin dengan 5 Orang mahasiswanya.

Sementara untuk SMK, tercatat sebanyak 17 orang dari SMKS YPPI, 8 orang dari SMK Negeri Pekanbaru, 7 Orang dari SMK Negeri 2 Dumai, 5 orang dari SMK Negeri 3 Mandau, 3 orang dari SMK Negeri 1 Tualang, 2 Orang dari SMK Negeri 6 Pekanbaru dan 1 orang dari SMK Negeri 7 Pekanbaru.

Dari seluruh peserta program magang itu, 9 orang diantaranya merupakan peserta program magang Dual System Batch I dan II dan telah diterima bekerja sebagai karyawan di Koorporasi kertas terbesar di Asia Tenggara itu.

Satu diantaranya bernama Nanda Hamid (23 Tahun), yang merupakan mahasiswa jurusan Teknik Listrik Politeknik Negeri Bengkalis. Ia mengaku sangat senang dan terharu telah di terima sebagai Karyawan di PT IKPP Perawang setelah mengikuti program magang Dual System dan Apprenticeship.

"Alhamdulillah rasanya campur aduk pak, senang, haru dan bangga atas capaian ini, dapat kesempatan magang di PT IKPP ini saja saya sudah sangat senang, sekarang dapat kesempatan lagi untuk bekerja di perusahaan besar yang luar biasa ini, rasanya masih seperti mimpi pak," ungkap nanda

Nanda mengatakan, selama mengikuti program magang di PT IKPP ini, dirinya mendapatkan berbagai ilmu dan bertemu dengan orang-orang hebat yang sangat luar biasa mengajarkannya berbagai ilmu dunia industri.

"Kebetulan saat magang kemarin saya ditempatkan di bagian maintenance atau perawatan, dan disana saya dapat mengaplikasikan ilmu yang saya pelajari di Kampus dan banyak mendapatkan ilmu dari praktek langsung yang diajarkan oleh para pendamping dilokasi kerja," terangnya.

Mahasiswa yang dikabarkan meraih IPK 3,5 itu pun berpesan kepada adik-adik yang sedang mengikuti Apprenticeship program di PT IKPP Perawang, agar dapat mengikuti pelatihan magang itu dengan serius dan tekun, supaya ilmu yang diperoleh bisa sangat berguna.

"Tetap semangat, tetap jujur, dan berjuanglah dengan sungguh-sungguh, disiplin terutama karena dengan kedisiplinan kesuksesan akan datang dengan sendirinya," pesannya.

Dalam kesempatan itu, pimpinan PT IKPP Perawang Mill Hassanudin The berpesan kepada seluruh peserta program magang, agar dapat mengikuti pelatihan magang industri ini dengan baik.

"Selamat datang adik-adik di PT IKPP Perawang Mill, cari dan pelajarilah ilmu disini sebanyak-banyaknya, Disiplin dan bangunlah culture yang baik dalam menuntut ilmu di dunia industri ini," ungkapnya.

Sementara itu, Public Affairs Head IKPP Perawang, Armadi mengatakan, skema pemagangan IKPP ini disiapkan untuk menjadi role model program pemagangan yang mengkolaborasikan industri dengan sekolah-sekolah yang ada di Provinsi Riau untuk meningkatkan kompetensi putera-puteri daerah menghadapi dunia kerja.

"Program ini dalam rangka menyiapkan SDM yang kompeten dan unggul di industri (link and match). Dengan program kurikulum yang jelas dan sistematis dengan target kompetensi yang ingin dicapai melalui tahapan evaluasi secara periodik hingga akhir program,"terangnya.

Ia pun berharap, para peserta dapat mengikuti program ini dengan serius agar ilmu yang didapat selama menjalani kegiatan bisa menjadi bekal untuk para peserta saat menghadapi dunia industri kedepannya.

"Selamat mengikuti magang, seraplah ilmu dengan baik, semoga adik-adik kita ini menjadi putra putri terbaik yang memiliki kompetensi dan kemampuan yang mumpuni di dunia industri," imbuhnya.

Dalam kesempatan itu, tampak hadir Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kadisnakertrans) Riau, Boby Rachmat, Kadisnakertrans Kabupaten Siak Syaifullah, Sekcam Tualang Andri Fauzar, dosen pembimbing dari Politeknik Bengkalis dan UIR, Guru Pembimbing peserta dari SMK se Riau, dan menagement PT IKPP Perawang.(Rilis).

Laporan : Idris Harahap 

 



Berita Terkait +

Cegah Penularan Covid-19 Ditempat Umum, Polsek Minas Gelar Giat Bersih Untuk Sehat Polda Riau

Serma Muhajir Babinsa Kelurahan Minas Jaya Lakukan Giat Patroli Karhutla Dengan Warga Binaannya

Kembali Cek Ketersediaan Migor, Polsek Bandar Sei Kijang Sisir Pertokoan dan Swalayan

Pemkab Rohul Raih Berbagai Penghargaan Dalam Harganas Ke-31 Tahun 2024

Serka Risman Girsang Anggota Koramil 03/Minas Kembali Lakukan Giat Babinsa Masuk Dapur di Kampung Sungai Selodang

Bersama MPA Muara Kelantan, Sertu Susiawan Giat Sosialisasi & Patroli Karhutla

Patroli Harkamtibmas,Polsek Kuantan Tengah himbau Pemilik Tempat Hiburan malam tutup pukul 21.00 wib

Temuan LBH BPK RI TA 2017-2018 Di DPRD Kampar, Siapa Ketua DPRD Dimasa Itu?

Memeriahkan Hari Bhayangkara ke-76, Polsek Siak Mengelar Turnamen Bulu Tangkis

Ketua DPRD Rohul Pimpin Rapat Hasil Reses Persidangan Ke-3 Tahun 2022.

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat