MENU TUTUP

Bupati Rohul Hadiri Musrenbangnas Tahun 2024 Yang Di Buka Langsung Oleh Presiden RI

Kamis, 09 Mei 2024 | 14:13:32 WIB Dibaca : 611 Kali
Bupati Rohul Hadiri Musrenbangnas Tahun 2024 Yang Di Buka Langsung Oleh Presiden RI

Rohul (Jakarta), Catatanriau.com | Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, secara resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) Tahun 2024 di Balai Sidang Jakarta Convention Center, Provinsi DKI Jakarta.
Senin (06/05/2024).

Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Presiden, para ketua dan pimpinan lembaga tinggi negara, para Menko, para Menteri, serta seluruh Gubernur, Bupati, dan Wali Kota se-Indonesia. Untuk daerah Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) di Hadiri Bupati H. Sukiman, Sekretaris Daerah M. Zaki S.STP,.M.Si, dan secara daring di ikuti Kepala Bappeda Rohul Drs. H. Yusmar, M.Si.

Dalam sambutannya, Presiden Joko Widodo menyoroti tantangan ekonomi global yang dihadapi, dengan proyeksi pertumbuhan ekonomi global hanya sebesar 3,2 persen.

"Dampak dari pandemi Covid-19 masih terasa kuat di berbagai negara, dengan beberapa di antaranya sudah memasuki fase resesi," kata Joko Widodo.

Presiden juga mengingatkan pentingnya kehati-hatian dalam pengelolaan fiskal dan anggaran, serta memprioritaskan program-program yang sesuai dengan kebutuhan dan prioritas nasional.

Presiden juga menyoroti pentingnya sinkronisasi antara rencana pembangunan jangka panjang, menengah, dan tahunan yang telah ada. Meskipun banyak rencana telah disusun, namun masih diperlukan upaya untuk memastikan keselarasan antara rencana-rencana tersebut.

Dalam konteks pembangunan infrastruktur, Presiden menyebutkan capaian Pemerintah Pusat dalam membangun bendungan, jalan tol, jalan nasional, pelabuhan, dan bandara baru.

Namun, ia menekankan bahwa pembangunan tersebut haruslah bersifat terintegrasi dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat serta potensi ekonomi daerah.

Presiden juga mengingatkan pentingnya prinsip-prinsip dalam penyusunan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) tahun berikutnya, termasuk keharusan program-program yang in line, berorientasi hasil, tepat sasaran, dan strategis.

Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa anggaran yang dialokasikan benar-benar memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat.

Dengan demikian, Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional ini diharapkan dapat menjadi forum yang efektif dalam menyatukan agenda pembangunan pusat, provinsi, kabupaten, dan kota, sehingga pembangunan yang dilakukan dapat berjalan secara terkoordinasi, efisien, dan tepat sasaran, serta memberikan dampak positif yang dirasakan langsung oleh rakyat Indonesia.(Diskominfo).

Laporan : E.S Nst



Berita Terkait +

Sinergi TNI dan Badan Gizi Nasional Sukses Salurkan Ribuan Porsi Makan Bergizi di Wilayah Kecamatan Tualang

Polsek Minas Rutin & Tetap Bagikan 200 Paket Takjil Kepada Jamaah Masjid Dan Masyarakat

Babinsa Koramil 03/Minas Tingkatkan Patroli di Area Operasi SKK Migas - PT PHR

Camat Pangkalan Kerinci Terancam Sanksi Berat Akibat Pelanggaran Netralitas ASN

Perdana, Dekranasda Siak salurkan bantuan untuk warga miskin

Bupati Siak Buka Acara Kejuaraan GrassTrack Pokdarwis di Kampung Tuah Indrapura

Kasat Reskrim Polres Kampar Siap Amankan Pilkada Dengan Cooling System

Setahun Dumas Pengerusakan Pohon Kelapa Sawit Belum Terealisasi, Penegak Hukum Kandis Buka Suara

Antisipasi Karhutla, Anggota Koramil Minas Ini Ajak Warga Muara Kelantan Berpatroli 

PHR Dukung Kampanye Peduli Lingkungan di Tahura

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan