MENU TUTUP

Kasat Reskrim Polres Kampar Siap Amankan Pilkada Dengan Cooling System

Senin, 02 September 2024 | 15:41:26 WIB Dibaca : 709 Kali
Kasat Reskrim Polres Kampar Siap Amankan Pilkada Dengan Cooling System

Kampar, Catatanriau.com |Kasat Reskrim AKP Elvin Akbar Putra siap mengamankan Pilkada Damai 2024 dengan melakukan Cooling System, Minggu (1/9/2024).

Hal ini dalam rangka mewujudkan Pilkada damai yang dilaksanakan di Desa Koto Perambahan Kecamatan Kampar yang didampingi personil Satreskrim Polres Kampar.

Dalam kesempatan ini, Kasat Reskrim menjelaskan, bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk bersilaturrahmi dan menampung aspirasi masyarakat. Dan, juga untuk memastikan rasa aman di tengah-tengah masyarakat menjelang Pilkada 2024.

“Mari, kita sama-sama menjaga situasi yang aman dan kondusif menjelang Pilkada 2024,” ujar Kasat.

Ia juga menekankan masyarakat agar jangan mudah terprovokasi dengan adanya hasutan ataupun money politik. Ia justru mengajak untuk, menggunakan hak pilih sesuai dengan hati nurani.

Sementara itu, ajakan jihad lawan narkoba ini menurutnya, perlu adanya dukungan masyarakat. Silahkan lapor ke Polisi, jika ada masyarakat yang tahu pemain/bandar atau narkoba.

“Apakah itu masyarakat atau personel kami, laporkan saja,” tegasnya.

Kata Kasat, sekarang ini zamannya era digital. Hampir semua orang perorang memiliki alat komunikasi dan memiliki media sosial. Oleh karenanya, ia juga memohon agar masyarakat tidak langsung percaya akan informasi yang ada di media sosial.

“Tolong cek dan ricek. Karena banyak berita yang sifatnya menghasut, bohong, atau yang sering kita dengar berita hoaks,” jelasnya. ( Irwan Ocu Bundo).



Berita Terkait +

2024 Jangan Pilih Karakter Seperti Jokowi, KNPI Riau: Angkat Ketum Parpol Jadi Menteri, Pargabus!!!

Direktur RSPH Duri Tegaskan Kedatangan Pasien Covid - 19, Hoax

Cek Perangkat SKCK Online, Tim Superpisi Kasi Yanmin Dit IK Polda Riau Sambangi Mapolsek Minas

Polsek Pangkalan Lesung Lanjut Giat Cegah C3

Miris!!! Kades Jambai Disinyalir Berusaha Suap Wartawan Tutupi Bobroknya Pelaksanaan Proyek

Kapolda Riau Serahkan Bantuan Tunai Tuk Para Pedagang di Mako Polresta Pekanbaru, Senilai Rp 2.6 M

Lomba Harkannas Tahun 2023, TP PKK Rohul Raih Juara Umum

Suharman S.Pi MM Secara Resmi Tutup MTQ Ke XXII Tingkat Kabupaten Rohul

Babinsa Koramil 04/Perawang Aktif Sosialisasi Kesehatan dan Kebersihan Lingkungan di Kampung Tasik Seminai

Jumat Curhat, Kapolsek Siak Hulu Diskusi Kamtibmas Dengan Tokoh Masyarakat

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat