Akhir Tahun Ini DPD PAN Siak Gencar Sosialisasikan UU No 10 Tentang Pemilihan Kepala Daerah

SIAK- Menghadapi Pilkada serentak pada tahun 2020 mendatang, DPD PAN Kabupaten Siak melaksanakan kegiatan pendidikan politik untuk kader di berbagai kecamatan se-kabupaten Siak.
Hal ini sebagaimana disampaikan oleh panitia pelaksana Suhairi,SH. ketika dihubungi oleh wartawan dia mengatakan, "kegiatan pendidikan politik yang sedang dilaksanakan oleh DPD PAN Kabupaten Siak, tujuannya adalah pemantapan pemahaman politik terhadap kader PAN sendiri, dimana pendidikan politik itu harus menjadi sebuah kebutuhan ditengah masyarakat, bahwa politik itu sangat penting," kata Suhairi kepada wartawan, Senin (30/12/2019) pagi.
(Panitia Pelaksana Suhairi SH, Terlihat menyampaikan arahannya dalam sosialisasi pilkada di salah satu Kecamatan di Kabupaten Siak.)