MENU TUTUP

Kapolres Bersama Forkopimda Kampar Cek TPS Yang Akan Digunakan Masih Digenangi Banjir

Jumat, 02 Februari 2024 | 16:51:11 WIB Dibaca : 302 Kali
Kapolres Bersama Forkopimda Kampar Cek TPS Yang Akan Digunakan Masih Digenangi Banjir

Kampar, Catatanriau.com | Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja bersama Forkopimda Kampar mengunjungi TPS (Tempat Pemungutan Suara) yang akan digunakan, saat ini masih digenangi banjir di Desa Tanjung Balam, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Jumat (2/2/2024) sekira pukul 10.00 WIB.


Kapolres bersama Sekda Kampar Drs. H. Yusri beserta rombongan, Kalaksa BPBD Kampar Drs. Agustar, Kabag Ops Kompol Maitertika, Kasat Intelkam AKP Asril Syahputra beserta anggota, Kapolsek Siak Hulu AKP Asdisyah Mursyid beserta anggota, Ketua KPU Kampar Maria Aribeni didampingi Komisioner, Ketua Bawaslu Kampar Syawir Abdullah beserta rombongan, Ketua PPK Siak Hulu Edi Effendi beserta PPS Desa tempatan, Ketua Panwascam Siak Hulu Alfedri Putra beserta anggota dan PKD tempatan, Kades Tanjung Balam Halim Hanafiah dan Kades Lubuk Siam Febri Saputra.

Rombongan bergerak menuju lokasi TPS yang terendam oleh banjir di wilayah Desa Tanjung Balam menggunakan 2 perahu motor milik masyarakat dikarenakan akses darat tidak memungkinkan untuk dilalui kendaraan.

Ada dua TPS yang dikunjungi yaitu TPS 01 di lapangan Volly, Dusun I dan TPS 02 di halaman Kantor Desa Tanjung Balam.

Selanjutnya dilakukan rapat terbatas di Kantor Desa Tanjung Balam. Rapat langsung di pimpin oleh Sekda Kampar dalam hal membahas tindak lanjut terkait dampak banjir yang masih melanda di sejumlah tempat yang ada di wilayah Kabupaten Kampar. Demi kelancaran pelaksanaan Pemilu tanggal 14 Februari 2024.


Hasil rapat tersebut, Sekda Kampar meminta agar KPU Kampar paling lambat Selasa (6/2/2204) mengundang KPU Provinsi, seluruh ketua Parpol, Forkopimda, Camat dan Kades melaksanakan rapat di tingkat Kabupaten Kampar untuk membahas beberapa lokasi TPS yang terkena Banjir guna mencari solusi terkait Pemilihan suara nantinya di TPS. ( Irwan Ocu Bundo).



Berita Terkait +

Kisruh SPJ Fiktif di Kuansing, Kejari : Tak Ada Intervensi Atau Konspirasi Kriminalisasi Kasus

Babinsa Koramil 03/Minas Lakukan Pendampingan Pembagian Bantuan Pangan Berupa Beras di Kampung Minas Barat 

Bupati Rohul Resmi Tutup MTQ ke 24, Kafilah Kecamatan Rokan IV Koto Sabet Juara Umum

Ratusan Massa di Kandis Gelar Aksi Damai Terkait Polemik SK Gubernur Riau Tahun 1959

Dewan Dakwah Kampar Terus Laksanakan Olah Dakwah Dengan Olah Raga Bersama Generasi Muda Kampar

Pemkab Siak jalin kerjasama dengan Tanoto Foundation

PEPPY EXPLOR Desa Kunjungi Bono Teluk Meranti & Sungai Kerumutan

Sempena HUT Bhayangkara ke 75, Polres Pelalawan Gelar Vaksinasi Massal

Berkunjung ke Polda Riau, Pangdam I BB Sampaikan Apresiasi Jalinan Sinergitas TNI Polri

Kapolsek Minas Dampingi Dir Samapta Polda Riau Dalam Pengawasan Vaksinasi Anak di SDN 10 Minas

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Usung Tema Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar! SDN 003 Belimbing Gelar Upacara Hardiknas Tahun 2024

2

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

3

Wabup Rohul Hadiri Festival Budaya Kesenian Melayu Gondang Borogong

4

Ikhtiar PHR Dukung Sektor Pendidikan Riau Ciptakan Generasi Emas Berdaya Saing

5

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

6

Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu Gelar Upacara Memperingati Hari Pendidikan