MENU TUTUP

Pemilih Pemula Siswa SMAN I Batang Cenaku, Komit Berikan Hak Suara Saat Pemilu

Senin, 15 Januari 2024 | 14:04:28 WIB Dibaca : 791 Kali
Pemilih Pemula Siswa SMAN I Batang Cenaku, Komit Berikan Hak Suara Saat Pemilu

Inhu, Catatanriau.com | Para siswa dan siswi SMAN I Batang Cenaku, terutama yang menginjak usia 17 tahun, khususnya siswa kelas XII sebagai pemilih pemula atau perdana, komit untuk berpartisipasi serta memberikan hak suaranya saat Pemilu 2024 mendatang.

Hal ini disampaikan puluhan bahkan ratusan pelajar SMAN I Batang Cenaku, saat sosialisasi Pemilu bagi pemilih pemula dan cooling system Pemilu Damai 2024 Polsek Batang Cenaku, menggandeng PPK Batang Cenaku dan Panwascam, di SMAN I Batang Cenaku, Senin 15 Januari 2024 pagi.

Kapolres Inhu, Polda Riau, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aiptu Misran, Senin siang menjelaskan, sosialisasi Pemilu untuk pemilih pemula merupakan inovasi kreatif Polsek Batang Cenaku. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek, Iptu Edi Dalianto.

Ketika kegiatan itu, Kapolsek mengucapkan terima kasih pada pihak sekolah, telah meluangkan waktu untuk mengikuti sosialisasi Pemilu. Kapolsek juga mengajak para siswa dan siswi yang telah memiliki hak suara pada Pemilu, agar datang ke TPS pada tanggal 14 Februari 2024, guna memberikan hak suara.

"Satu suara yang diberikan, sangat berarti, bisa menentukan nasib bangsa kedepan, gunakanlah hak pilih mu sesuai hati nurani, dengan melihat rekam jejak calon yang akan dipilih," ucap Misran menirukan imbauan Kapolsek.

Kapolsek juga minta agar para pelajar tidak nudah terpengaruh oleh berita erita hoak atau terprovokasi dan menjadi pelopor Kamtibmas dalam Pemilu 2024, serta tidak terpengaruh money politics di wilayah hukum Polsek Batang Cenaku.

Selain Kapolsek, imbauan serupa juga disampaikan Ketua PPK Batang Cenaku, Amir Mahmudin, S.Sos dan Sekcam Batang Cenaku, Mahidi Oktra, S.Pdi. Kegiatan tersebut juga dihadiri Camat Batang Cenaku, diwakili Sekcam Batang Cenaku, Badauwani, S.Sos serta personel Polsek Batang Cenaku.***

Laporan : S.A Pasaribu 



Berita Terkait +

LAKSANAKAN PENGABDIAN: PRODI PVTO UNILAK GANDENG SMKN 7 PEKANBARU

Sertu Venus Luberto dan Koptu TM.Sitorus Selalu Rutin Ajak Warga Binaan Patroli Gabungan Antisipasi Karhutla di Perawang Barat

Aksi Spontanitas Warga Koto Gasib Berujung Penutupan Kantor Bhatin Rosul

Jaga Keamanan OVN di PT PHR Minas, 3 Orang Anggota Koramil Minas Ini Tetap Continue Lakukan Patroli di 4 Lokasi Drilling 

Sidang Kasus Penipuan & Penggelapan Sudah Sesuai Dengan Prosedur Hukum Yang Berlaku

Kapolsek Kerumutan Ikut Goro di Desa Beringin Makmur

Plt Pengurus PWI Riau Gelar Rekrutmen Calon Anggota Baru, Catat Tanggal dan Persyaratannya

Bersama Bupati Kampar, Gubernur Riau Serahkan Bantuan APD kepada RSUD Bangkinang

Kapolres Kampar Prioritaskan Kesehatan Personel di Tengah Pengamanan dan Cuaca Ekstrem

Polisi Sasar Premanisme dan Miras Diberbagai Daerah

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan