MENU TUTUP

Polsek Singingi Gelar Pengamanan di Gereja GPDI, Guna Berikan Rasa Aman Pada Perayaan Natal 2023

Rabu, 20 Desember 2023 | 09:56:46 WIB Dibaca : 485 Kali
Polsek Singingi Gelar Pengamanan di Gereja GPDI, Guna Berikan Rasa Aman Pada Perayaan Natal 2023

Kuansing, Catatanriau.com | Polsek Singingi menggelar pengamanan perayaan Natal bertema "carilah dan pikirkan perkara yang diatas" di Gereja Pantekosta di Indonesia (GPDI) Anugerah jalur 6 Desa sumber datar Kecamatan Singingi Kabupaten Kuansing, Selasa (19/12/2023) sekira pukul 19.00 WIB.

Kegiatan pengamanan perayaan Natal di Gereja Wilkum Polsek Singingi dilaksanakan oleh petugas PAM AIPDA Eri Darmadi, SE, dan Pemuda gereja 9 orang dengan Perayaan Natal dipimpin oleh Pemimpin Ibadah Pdt. Pendeta Roy Salamor dan jumlah jemaat gereja 100 orang.

Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K.,M.H., kepada wartawan melalui Kapolsek Singingi IPTU Riduan Butar Butar, SH, MH, mengatakan "Pengamanan ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang menjalankan ibadah Natal,"

“Pengamanan ini dalam rangka perayaan Natal. Kami hadir untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat diwilayah hukum Polsek Singingi yang sedang beribadah di Gereja,” ujar Kapolsek.

"Sebelum pelaksanaan Kebaktian dimulai, Personil Pam melaksanakan pengamanan melakukan Sterilisasi terhadap tempat dan barang bawaan Jemaat guna untuk memastikan kelancaran dan keamanan kegiatan,"

Selama acara berlangsung, situasi terdapat dalam keadaan aman dan kondusif, “Semoga perayaan Natal dan Tahun Baru 2023 di wilayah hukum Polsek Singingi dapat berjalan dengan aman, lancar dan kondusif,” tutup IPTU Riduan mengakhiri.(Ayub).

Sumber: Humas Polres Kuansing



Berita Terkait +

Promo Tambah Daya Super WOW, Pegawai PLN UIWRKR Tawarkan Langsung ke Rumah Pelanggan

Heboh Soal Sekda SF Hariyanto Kuliti Masalah Internal Pemprov, Ketua KNPI Riau Dorong KPK Percepat Pemanggilan

Gebyar Ramadhan 1443 H, Polsek Minas Hari Ini Bagikan 200 Paket Takjil Berbuka Puasa

Tangani Masyarakat terdapat Covid 19, Bupati Siak Harapkan Baznas Bantu Masyarakat Tak Punya NIK

Antisipasi Karhutla, Serma Zulkifli Ajak Warga Minas Jaya Patroli & Sosialisasi

Kapolres Rohul Pimpin Apel Penyerahan Siswa Latja Gelombang II Tahun 2022  

Kontribusi untuk Negara, PHR Tandatangani Perjanjian Kerja Sama Perairan dengan KSOP Dumai

Pelantikan Pejabat Eselon III, Ini Daftar 4 Camat Yang Dirotasi

Lagi! Jumat Barokah, Polsek Siak Hulu Gandeng PT ABL Bantu Warga Kurang Mampu

Positif Covid19 Cabup Bengkalis Abi Bahrum Jangan Dijadikan Pencitraan

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kopi Boi Tawarkan Nobar Seru Indonesia vs Uzbekistan

2

Dua Pelaku Narkoba Diciduk: Barang Bukti Berupa Sabu 5,60 Gram Berhasil Disita

3

Dihadiri Arwin AS, LLMB Deklarasi Dukung Afni di Pilkada Siak

4

Kapolsek Kelayang Ringkus Pengedar dan Bandar Sabu-sabu, Ini Jumlah Barang Buktinya

5

Lapas Pasir Pengaraian Gelar Upacara Peringatan HBP Ke 60 Tahun 2024

6

Residivis Pencurian Dibekuk Unit Reskrim Polsek Cerenti