MENU TUTUP

Polsek Siak Hulu Olah TKP Kasus Pembunuhan di Kebun Sawit

Senin, 20 November 2023 | 13:41:44 WIB Dibaca : 1476 Kali
Polsek Siak Hulu Olah TKP Kasus Pembunuhan di Kebun Sawit

Kampar, Catatanriau.com | Kapolsek Siak Hulu AKP Asdisyah Mursid langsung turun ke TKP untuk melakukan olah TKP kasus pembunuhan yang terjadi di Desa Baru Kecamatan Siak Hulu pada bulan September lalu.

"Saya memastikan kepada seluruh jajarannya, untuk mengungkap kejadian ini agar masyarakat puas atas kinerja kepolisian dan doakan saja ada petunjuk," ungkapnya.

Kapolsek menjelaskan bahwa kasus ini sebelumnya dirinya belum menjabat sebagai Kapolsek. "Nah, karena belum terungkap makanya saya kembali olah TKP untuk mecari bukti-bukti," terangnya.

Saya berharap, kasus pembunuhan ini segera ada titik terang dan terungkap. "Ini jadi PR bagi saya untuk segera menuntaskan kasus ini," Pungkasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya seorang pria Darwis (55) ditemukan bersimbah darah di dalam rumahnya yang berada di Dusun IV Pematang Kayu Arang Desa Pangkalan Baru Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar, Minggu (24/9/2023) sekira pukul 16.30 WIB.

Korban alami luka bacok di bagian belakang kepala dan sejumlah luka tusukan akibat benda tajam di bagian punggung korban.

Kejadian ini diketahui pertama kali oleh Rehan (10) ponakan korban. Saat itu Rehan sedang memanen buah sawit bersama kakeknya Heri Harmansyah (52) yang tidak jauh dari rumah korban, tiba-tiba mendengar suara motor pergi dari TKP yang dikira adalah motor kakeknya yang di curi oleh orang.

Dimana motor kakeknya tersebut terparkir tidak jauh dari rumah korban, seketika Rehan berlari melihat motor tersebut untuk memastikan namun ternyata bukan.

Rehan masih berada di TKP, dirinya tidak sengaja melihat kearah dalam rumah korban dari luar rumah dan melihat korban korban sudah terlungkup bersimbah darah, Rehan langsung berlari kepada kakek bahwa pak uwo/ korban sedang terlungkup dan bersimbah darah.

Heri Hermansyah yang merupakan adik korban langsung berlari dan mengechek keadaan korban dari luar. Melihat abangnya bersimbah darah, ia langsung menelpin Tri Prastio untuk memberitahukan informasi demikian kepada aparat yang berwenang serta Bhabinkamtibmas Desa Pangkalan Baru AIPDA Adi Suryono hingga diteruskan kepada Piket Polsek Siak Hulu. ( Irwan Ocu Bundo).



Berita Terkait +

Terkait Dugaan Pelanggaran Perda & Abaikan Surat Pemda PT.TJS Plant Kampar Harus Ditindak Tegas & Ini Kata Pakar Hukum Pidana

Diduga terindikasi Prostitusi Online, Satpol PP Kampar Amankan 4 Orang Remaja

Polisikan Debit Collector, Konsumen Terus Pantau Perkembangan Penyidikan

Dua Bandra Sabu Dibekuk Sat Res Narkoba Polres Bengkalis di Rupat

Gagahi Anak Dibawah Umur, ADP Digelandang Ke Mapolsek Tulang

Terkait Pemberitaan Mesin Ikan Dan Kupu-Kupu, Kapolsek Pinggir: Akan kami check informasi dari anda

Terlibat Asmara Pelayan Kafe Tuak, MIS Tewas Kena Tikam

Proyek Reboisasi Ratusan Milyar di Kuansing, Larshen Yunus: Segera Panggil Menteri Terkait!

Polsek Tapung Amankan 2 Pelaku Narkoba di Desa Petapahan Jaya

Mencuat Pemberitaan Polsek Tualang Tangkap Jaringan Narkoba Rutan Siak, Karutan Sebut Itu Tidak Benar

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

2

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

3

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

4

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan

5

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

6

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan