MENU TUTUP

Babinsa Koramil 04/Perawang Kopda L Sigalingging Ajak Warga Perawang Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Cara Berpatroli

Senin, 18 September 2023 | 11:28:55 WIB Dibaca : 594 Kali
Babinsa Koramil 04/Perawang Kopda L Sigalingging Ajak Warga Perawang Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Cara Berpatroli

Siak, Catatanriau.com | Babinsa Koramil 04/Perawang Kodim/0322 Kopda L Sigalingging bersama MPA melaksanakan Kegiatan Patroli Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) diperkebunan serta lahan yang dianggap rawan terjadi kebakaran, di wilayah RT 05 RW 01, Kelurahan Perawang , Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Riau, Senin (18/09/2023).

"Dalam giat ini kita melaksanakan patroli dilahan yang rawan terbakar dengan kordinat : 0°40'25"N 101°35'44"E," ujar Kopda L Sigalingging.

Dijelaskannya, dalam setiap pelaksanaan patroli Karhutla bersama masyarakat, Babinsa selalu memberikan himbauan kepada masyarakat untuk bersama sama ikut peduli dalam menjaga dan mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan diwilayah Kecamatan Tualang, khususnya dititik – titik tertentu yang rawan dengan kebakaran.

"Dalam Patroli ini, kita sekaligus mensosialisasikan, mengimbau kepada masyarakat dengan tidak membakar lahan atau kebun dalam membersihkan kebun," katanya.

Lanjutnya, patroli Karhutla ini dilakukan secara terus menerus bersama masyarakat sekitar. Dan masyarakat sekitar sangat menyambut baik adanya kegiatan Patroli yang dilakukan tersebut.

"Masyarakat mereka berpendapat, dengan adanya imbauan dan patroli karlahut ini sangat baik sehingga tidak terjadi kebakaran khususnya di Kelurahan Perawang . Dan selama kegiatan ini kita laksanakan, situasi terdapat dalam keadaan aman, dalam artian nihil Karhutla," pungkasnya.***

Laporan : Idris Harahap



Berita Terkait +

Cegah Klaster COVID-19 , Binda Riau Vaksin Warga Binaan Rutan Siak Sri Indrapura

Bupati Rohul Hadiri Pelantikan DPC HMKI Kabupaten Rohul

Cegah Terjadinya Karhutla, Polsek Minas Pasang Sepanduk Himbaun Larangan Membakar Lahan Dan Hutan

Kapolsek Kuala Kampar Kawal & Awasi Penyaluran BLT - DD Tanjung Sum

Bahas Kelanjutan KITB, Alfedri Temui Staf Ahli Menteri PPN

Kapolres Kuansing cek pelaksanaan penyuntikan Vaksinasi di Kecamatan Singingi

Cegah Karhutla, Bhabinkamtibmas Polsek Kuala Kampar Berpatroli  & Sebar  Maklumat Kapolda Riau

Lagi! 8 Orang Warga Minas Masih Dijumpai Tak Pakai Masker Oleh Tim Pemburu Taking Covid-19

Mentri LHK Lakukan Kunjungan Kerja Ke Desa Kemang Di Kabupaten Pelalawan

SR Kecamatan Tambang, Pemkab Kampar Telah Alokasi Rp. 23,7 M Untuk Kecamtan Tambang

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Lagi, Polsek Rengat Barat dan Polsek Lirik Bekuk Pengedar Sabu

2

Rombongan Gajah Liar Kembali Masuk Kampung Dan Rusak Rumah Warga Di Minas

3

Aksi Mafia BBM Bersubsidi di Kabupaten Siak, Ini Sikap Ketua KNPI Riau

4

Hadir di Bagholek Godang Masyarakat Kampar, Ini Kata Arfan Usman

5

Daftar ke Enam Parpol, Dr.Afni Optimis Berlayar di Pilkada Siak

6

Tiga Pria dan Satu Wanita Pengedar Sabu Diringkus Polsek Peranap