MENU TUTUP

Tujuh Hari Ops Zebra LK, Ini Jumlah Pelanggaran Yang Ditindak Polres Inhu

Senin, 11 September 2023 | 20:22:03 WIB Dibaca : 2465 Kali
Tujuh Hari Ops Zebra LK, Ini Jumlah Pelanggaran Yang Ditindak Polres Inhu

Inhu, Catatanriau.com | Selama 7 hari Operasi Zebra Lancang Kuning (LK) tahun 2023 atau dari tanggal 4-10 September 2023, setidaknya, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Indragiri Hulu (Inhu) telah menjaring dan menindak ratusan kendaraan bermotor, yang didominasi sepeda motor.

Hal ini diketahui saat Kapolres Inhu, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K melalui Kasat Lantas Polres Inhu, AKP Fajri Sentosa, S.H., M.H dan PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aipda Misran, memaparkan hasil Analisa dan Evaluasi (Anev) pelaksanaan Operasi Zebra LK tahun 2023 selama 7 hari, diruang kerjanya, Senin 11 September 2023 sore.

Dijelaskan Kasat, jumlah kendaraan bermotor yang terjaring operasi karena melanggar aturan lebih di dominasi oleh sepeda motor atau kendaraan roda dua, dengan jumlah 119 unit, jumlah ini menurun jika dibandingkan operasi tahun 2022 lalu.

Kemudian, mobil penumpang sebanyak 4 unit, pada tahun lalu, jumlahnya mobil penumpang yang terjaring operasi selama 7 hari sebanyak 31 unit. Selanjutnya mobil angkutan barang terjaring operasi sebanyak 8 unit, tahun lalu 17 unit.

Berikutnya, tindakan bagi pengendara yang terjaring operasi, tindakan tilang manual sebanyak 131, jumlah ini turun dibandingkan operasi tahun lalu dengan jumlah 205 serta tindakan teguran sebanyak 204, sementara tahun lalu sebanyak 285.

Dijelaskannya lagi, ratusan pengendara yang ditindak, baik tilang manual atau teguran umumnya adalah pengendara sepeda motor tanpa menggunakan helm standar atau SNI, berkendara dibawah umur, serta tidak memakai sabuk keselamatan atau safety bell bagi pengemudi kendaraan roda empat atau lebih.

Karena Operasi Zebra LK 2023 masih ada beberapa hari lagi, Kasat mengimbau agar masyarakat pengendara kendaraan bermotor untuk selalu melengkapi surat kendaraan ketika berkendara dan mematuhi semua aturan berlalu lintas agar tidak terjaring ketika razia.***

Laporan : S.A Pasaribu 



Berita Terkait +

Komitmen Anti Korupsi, PHR Pertahankan Sertifikasi SMAP

Antisipasi Penyebaran Covid-19, Serma Zulkifli Babinsa Koramil 03/Minas Kembali Lakukan Gakplin di Pasar Tradisional

Pemindahtanganan dan Penyerahan aset Barang Milik Negara ke Pemkab. Siak.

Bupati & Wabup Siak Hadiri Tabligh Akbar di Tualang, Ini Doa Husni Merza Untuk Ustadz Abdul Somad 

Mengisi Hal Positif di Bulan Ramadhan, AXCI Korwil Pekanbaru Berbagi Takjil dan Buka Bersama

Cegah Karhutla,  Bripka Sony Mario  Polsek Kuala Kampar Berpatroli dan Bagi Himbauan

Gelar Sosialisasi, Kapolsek Rambah Ajak Masyarakat Untuk Melestarikan Hutan & Hindari Karhutla

Serma Edy S dan Serka Alex S Bersama Warga Binaan Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Cara Berpatroli di Pinang Sebatang

MTQ XVI Kecamatan Kandis Resmi Ditutup

Satlantas Polres Siak Gelar Road Safety Campaign di Wilayah Hukum Polres Siak

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat