MENU TUTUP

Komitmen Anti Korupsi, PHR Pertahankan Sertifikasi SMAP

Jumat, 08 Desember 2023 | 10:27:59 WIB Dibaca : 1085 Kali
Komitmen Anti Korupsi, PHR Pertahankan Sertifikasi SMAP

Pekanbaru, Catatanriau.com | PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) Wilayah Kerja (WK) Rokan mengumumkan keberhasilannya dalam menyelesaikan audit surveillance sistem manajemen anti penyuapan (SMAP) pertamanya. Audit tersebut dilakukan oleh lembaga sertifikasi independen, Tuv Nord Indonesia.

Audit surveillance ini merupakan bagian dari komitmen PHR untuk mempertahankan sertifikasi ISO 37001:2016, standar internasional untuk Sistem Manajemen Anti Penyuapan. Audit ini bertujuan untuk memastikan bahwa sistem manajemen anti penyuapan di Pertamina Hulu Rokan tetap efektif dan sesuai dengan persyaratannya.

“Kami sangat senang dan bangga berhasil menyelesaikan audit surveillance ini. Hal ini menunjukkan komitmen kami untuk memerangi korupsi dan menciptakan budaya integritas di perusahaan kami," kata Manager Internal Control & Compliance PHR Yogi Anandaru Sunarko.

PHR WK Rokan telah menerapkan sistem manajemen anti penyuapan sejak tahun 2022. Sistem ini dirancang untuk mencegah, mendeteksi dan menanggapi penyuapan di seluruh operasi perusahaan. Sistem ini mencakup berbagai elemen, termasuk di antaranya, kebijakan anti penyuapan yang jelas dan tegas, prosedur dan proses yang dirancang untuk mencegah penyuapan, edukasi dan pelatihan anti penyuapan bagi karyawan, dan sistem whistleblowing yang aman dan efektif.

“Pencapaian yang membanggakan ini merupakan wujud komitmen kuat dalam penerapan nilai AKHLAK dari seluruh Fungsi dengan dukungan penuh dari Dewan Komisaris, Direktur Utama, Manajemen Puncak dan Pimpinan Fungsi. Kami akan terus berinvestasi dalam sistem ini untuk memastikan bahwa perusahaan kami tetap aman dari korupsi," kata Yogi.

Penyelesaian audit surveillance ini juga merupakan momen yang tepat untuk memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia yang jatuh pada tanggal 9 Desember setiap tahunnya. Dalam kesempatan ini Pertamina Hulu Rokan, juga memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia (HAKORDIA) 2023 dengan menggelar seminar terkait peringatan tersebut.

Hari Anti Korupsi Sedunia merupakan momentum untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya korupsi dan pentingnya memerangi korupsi.
PHR berkomitmen untuk memerangi korupsi dan menciptakan budaya integritas di perusahaan. Perusahaan ini percaya bahwa korupsi adalah masalah serius yang dapat merusak tatanan masyarakat dan ekonomi.

“Semoga hal ini menjadi awal yang baik bagi persiapan milestone berikutnya audit surveillance SMAP ke-2 tahun 2024 mendatang. SMAP adalah komitmen dan salah satu wujud aktif PT PHR WK Rokan dalam penerapan budaya anti korupsi dengan mengedepankan Tata Kelola Perusahaan yang Baik atau Good Corporate Governance (GCG),” tutup Yogi.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Personel Polsek Kampar Kiri Bagikan Sembako Bantu Warga Terdampak Covid-19

Lapas Pasir Pengaraian Sembelih 4 Ekor Sapi & 3 Ekor Kambing Kurban

Cegah Karhutla, Polsek Kuala Kampar Berpatroli dan Bagi Himbauan

Ratusan RT/RW di Duri Desak Pemkab Bengkalis Transparan soal Rasionalisasi Anggaran

P2DC Gelar Silaturahmi Bulan Ramadhan, Dihadiri Da'i Muda Jawa Barat dan Rombongan Dinas DAMKAR ROHIL

LPMK Lubuk Gaung Minta Kapolres Dumai Jembatani Permasalahan Dengan PT IBP

Polres Kuansing Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Malam Pergantian Tahun Baru 2024

Hari Ini Kopda AKP Hutagalung Lakukan Sosialisasi Prokes Covid-19 di Pasar Tradisional Minas

Cegah Terjadinya Karhutla, Sertu Joko Purnomo Aktif Patroli Dengan Warga di Kampung Bencah Umbai

Terima Kunjungan Danlanud RSN Pekanbaru, Begini Kata Kapolda Riau Irjen Iqbal

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat