MENU TUTUP

Sambut Hari Bhayangkara Ke-77, Polsek Tambang Goro Bersihkan Masjid dan Berbagi Sembako

Sabtu, 24 Juni 2023 | 08:45:09 WIB Dibaca : 765 Kali
Sambut Hari Bhayangkara Ke-77, Polsek Tambang Goro Bersihkan Masjid dan Berbagi Sembako

Kampar, Catatanriau.com | Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke-77, Polsek Tambang laksanakan kegiatan bakti sosial gotong royong (Goro) membersihkan Masjid Ubudiyah pasar Danau Bingkuang, desa Tambang, kecamatan Tambang, kabupaten Kampar, Jumat, (23/6/23).

Kegiatan gotong royong itu, dipimpin langsung oleh Kapolsek Tambang, AKP Marupa Sibarani, SH, MH dan diikuti oleh sejumlah personil Polsek Tambang

Selain gotong royong membersihkan Masjid, Polsek Tambang juga berbagi sembako kepada pengurus Mesjid dan beberapa orang warga yang ada di sekitar Mesjid.  Adapun sembako yang diberikan berupa Beras, minyak goreng dan telur.

Dalam kesempatan ini, Kapolsek Tambang, AKP Marupa Sibarani, SH, MH juga menyampaikan himbauan dan pesan-pesan Kamtibmas agar selalu secara bersama sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar masing masing guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

Kapolres Kampar, AKBP Didik Priyo Sambodo, SIK melalui Kapolsek Tambang, AKP Marupa Sibarani, SH, MH mengatakan, bahwa kegiatan bakti sosial gotong royong membersihkan Masjid ini merupakan wujud kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat dan merupakan serangkaian kegiatan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke-77.

"Setelah melaksanakan gotong royong, Polsek Tambang juga memberikan bantuan berupa Sembako kepada pengurus Masjid dan beberapa orang warga yang ada di sekitar Masjid," ujar Sibarani.

"Semoga bantuan sembako yang diberikan bermanfaat dan dapat meringankan kebutuhan hidup sehari-hari," pungkas Sibarani. (Irwan Ocu Bundo)



Berita Terkait +

BKD Siak Terima Penghargaan Peringkat Pertama Pada Kejora Award 2022

Kapolsek Lakukan Pengecekan Jalan Yang Rusak di Kecamatan Bonai Darussalam

Sertu Joko Purnomo Bersama Warga Binaan Lakukan Penanggulangan Karhutla Dengan Berpatroli di Lubuk Umbut

Sepanjang 2023, PT. PHR Rawat dan Perbaiki 7.365 Kilometer Jalan di Blok Rokan

Hari Ke 2 Lebaran 1444 H, Polsek Kuala Kampar Patroli KRYD

Demi Vaksinasi, Polsek Ukui Bersama Puskesmas Tempuh Jarak 5 Jam Perjalanan Darat

Babinsa Koramil 03/Minas Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Berpatroli Bersama Masyarakat di Kampung Minas Timur 

Gelaran BFP Berlangsung Semarak, Kapolda Riau Apresiasi Kreatifitas Anak Muda

Ketua DPRD Siak Apresiasi Kinerja Polres Siak, Kurun 3 Jam Kuasai Rutan

Sumur AKHLAG.......Didukung Kapolda Tim Ahli Lakukan Kajian Penelitian

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Aksi Mafia BBM Bersubsidi di Kabupaten Siak, Ini Sikap Ketua KNPI Riau

2

Tiga Pria dan Satu Wanita Pengedar Sabu Diringkus Polsek Peranap

3

Penjual dan Penggarap Hutan Negara Tanpa Izin Di Batang Cenaku, Suharto : Jangan Kasih Ampun

4

Siapkan SDM Berkualitas, Pemkab Siak Lanjutkan Program BeTunas

5

Wartawan Gelar Aksi, Ini Penjelasan Salah Satu Wartawan & Kepala Diskominfo Rohul

6

PHR Berhasil Tambah Produksi Minyak dari Lapangan Tua Blok Rokan