Antisipasi Karhutla, PLT Kapolsek Minas Melalui Bhabinkamtibmas Lakukan Pemantauan Tempat-tempat Rawan Kebakaran

SIAK, CATTANRIAU.COM | Kapolres Siak AKBP RONALD SUMAJA,SIK melalui Plt. Kapolsek Minas AKP RIDWAN EDY TUA SITORUS dan Bhabinkamtibmas Polsek Minas memantau tempat yang rawan Karlahut, Sabtu (18/03/2023).

"Memasuki musim kemarau, Polsek Minas melalui Bhabinkamtibmas Polsek Minas mendatangi tempat yang rawan titik api untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran Lahan di wilayah Kecamatan Minas," kata AKP Ridwan Edy Tua Sitorus.

Dalam hal ini lanjut dia, Plt. Kapolsek Minas juga memberi himbauan kepada masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar, "guna menghindari bencana asap yang pernah dialami oleh Negeri kita ini." Tutupnya.***
Laporan : Idris Harahap