MENU TUTUP

KKN UNRI 2022 GELAR LOMBA MEWARNAI TK DI DESA HARAPAN JAYA

Jumat, 09 September 2022 | 09:53:19 WIB Dibaca : 1466 Kali
KKN UNRI 2022 GELAR LOMBA MEWARNAI TK DI DESA HARAPAN JAYA

PELALAWAN, CATATANRIAU.com | Hari Anak Nasional jatuh pada Sabtu (23/7), Tim KKN Universitas Riau mengadakan kegiatan lomba mewarnai pada hari sabtu (6/8) bersama anak-anak TK Melati di Desa Harapan Jaya, Kecamatan Pangkalan Kuras, Kabupaten Pelalawan, Riau.

Kepala Sekolah dan para Guru turut membersamai kegiatan lomba ini yang diikuti oleh seluruh anak TK Melati yang dilakukan mulai pukul 09.00-11.00 WIB, peserta berjumlah 60 anak yang berusia dari 3 hingga 5 tahun. Tujuan Tim KKN mengadakan kegiatan ini adalah untuk melatih skill motoric anak dan juga melatih kemampuan anak dalam berkonsentrasi dan berkreasi.

Sebelum memulai perlombaan Tim KKN bersama Kepala Sekolah, Guru dan anak-anak TK melakukan senam bersama di halaman TK yang dipandu oleh Guru  dan mendapat ucapan terima kasih dari Kepala Sekolah atas kedatangan Tim KKN.
“Terima kasih untuk adik adik Tim KKN sudah mau ikut bergabung bersama kami, kami merasa senang karena terbantu dan anak-anak juga tidak merasa bosan karena melihat ada kakak-kakaknya yang datang  dan mengajak mereka main bersama” Ujar Sunarti selaku Kepala Sekolah TK Melati.

Setelah melakukan senam, Tim KKN membagikan sketsa gambar yang akan diwarnai oleh anak-anak TK di ruangan kelas masing masing. Pada akhir kegiatan, Tim KKN mengumumkan pemenang lomba dan tak lupa memberikan hadiah kepada para pemenang serta bingkisan untuk seluruh anak-anak TK.

Ketua Tim KKN, Michael Josua mengungkapkan rasa terima kasihnya atas partisipasi dari segala pihak yang turut membantu mensukseskan kegiatan lomba mewarnai ini.***

Editor : Redaksi 



Berita Terkait +

Harmoni Cooling System, Kapolres Ajak Bhayangkari Door to Door Berikan Bansos Kepada Korban Banjir

Bawaslu Pekanbaru Komitmen Terus Awasi Tahapan Pemilu 2024

Saat Giat Sertijab, Kapolsek Koto Gasib Trima Penghargaan Dari Kapolres Siak

Polres Siak, NU dan Kemenag Gelar Vaksinasi Serentak Selama Tiga hari

Hari Ketiga Tahun 2021 Tim Pemburu Taking Covid-19 di Minas Kembali Temui 16 Warga Abaikan Prokes

Kapolsek XIII Koto Kampar Bersama Camat & Danramil Potong Sapi Qurban di Mapolsek

Kapolres Inhu Gelar Cooling System dan Kunker Ketua Bhayangkari ke Rengat Barat

Beri Hormat, Ini Momen Pertemuan Kasad Dudung Dengan Wagub Riau H. Edy Afrizal Natar Nst

Tiga Orang Anggota Koramil 03/Minas Selalu Rutin Ikuti Pelaksanaan Apel Pengecekan Pos Pengamanan Nataru di Simpang Exit Tol Minas

KPHP Tahura SSH II Minas Dinilai Tidak Tegas Ini Tanggapan Penghulu Rantau Bertuah.

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Ribuan Masyarakat Hadiri Tabligh Akbar Yang Di Gelar Oleh Wabup Rohul

2

Usung Tema Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar! SDN 003 Belimbing Gelar Upacara Hardiknas Tahun 2024

3

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

4

Wabup Rohul Hadiri Festival Budaya Kesenian Melayu Gondang Borogong

5

Ikhtiar PHR Dukung Sektor Pendidikan Riau Ciptakan Generasi Emas Berdaya Saing

6

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat