MENU TUTUP

Kejari Pelalawan Mohammad Nasir, SH MH menggantikan Silpia Rosalina, SH MH

Rabu, 07 September 2022 | 10:08:23 WIB Dibaca : 1917 Kali
Kejari Pelalawan Mohammad Nasir, SH MH menggantikan Silpia Rosalina, SH MH Kejati Pelalawan Mohammad Nasir, SH MH menggantikan Silpia Rosalina, SH MH, Selasa 6 September 2022

PELALAWAN, CATATANRIAU.com | Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Riau, Dr. Supardi, melantik dan mengambil sumpah jabatan 2 Asisten pada Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau, 5 Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) di Lingkungan Kejati Riau dan 1 Koordinator pada Kejati Riau, pada Selasa (06/09/2022), sekira pukul 14.00 WIB, bertempat di Aula HM Prasetio Pekanbaru. Hal ini disampaikan Kepala Seksi Intelijen Kejari Pelalawan Fusthathul Amul Huzni SH MH, Rabu (07/09/2022) di Pangkalan Kerinci.

Dikatakannya kegiatan di Kejati, Salah satunya Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten  Pelalawan yang baru  Mohammad Nasir, SH MH menggantikan Kepala Kejaksaan Negeri Pelalawan yang sebelumnya dijabat oleh Silpia Rosalina, SH MH yang kini diangkat menjadi Kepala Kejaksaan Negeri Tanggerang Selatan.

Mohammad Nasir, SH MH, yang  sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Soppeng Sulawesi Selatan.

Dalam kegiatan pelantikan di Kejaksaan Tinggi Riau terdapat 2 (Dua) Asisten dan 5 (Lima) 
Kepala Kejaksaan Negeri pada wilayah Kejaksaan Tinggi Riau yang dilantik. Pelantikan itu 
berdasarkan Keputusan Jaksa Agung RI Nomor : KEP-IV-515/C/08/2022 tentang
Pemberhentian dan Pengangkatan Dari dan Dalam Jabatan Struktural Pegawai Negeri Sipil 
Kejaksaan Republik Indonesia. Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara (Asdatun) yang 
sebelumnya dijabat Dzakiyul Fikri digantikan oleh Meilinda yang merupakan mantan 
Kepala Kejaksaan Negeri Karimun. Ayu Agung dilantik sebagai Asisten Pengawasan (Aswas), 
yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Jepara. Berikutnya, Fajar 
Haryowimbuko dilantik sebagai Kajari Rokan Hulu (Rohul) menggantikan Pri Wijeksono yang 
mutasi sebagai Kepala Subdirektorat Pengamanan Informasi pada Direktorat Teknologi 
Informasi dan Produksi Intelijen Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen Kejaksaan Agung RI. Fajar
Haryowimbuko sendiri sebelumnya menjabat sebagai Kajari Halmahera Selatan. Selanjutnya, 
Agustinus Herimulyanto dilantik sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Dumai, beliau sebelumnya
menjabat sebagai Kepala Bagian Pengembangan Pegawai pada Biro Kepegawaian Jaksa 
Agung Muda Bidang Pembinaan Kejaksaan Agung RI. Selanjutnya Romiyasi dilantik sebagai 
Kepala Kejaksaan Negeri Inhu menggantikan Furkon Syah Lubis yang pindah tugas sebagai 
Kepala Kejaksaan Negeri Labuhan Batu. Romiyasi sebelumnya adalah Koordinator pada Kejati 
Papua Barat. Dan terakhir, Zainur Arifin Syah dilantik sebagai Kepala Kejaksaan Negeri 
Bengkalis menggantikan Rakhmat Budiman Taufani yang pindah tugas sebagai Asisten Bidang 
Pembinaan pada Kejati DI Yogyakarta. Zainur Arifin sebelumya adalah Koordinator pada Kejati 
Kepri. *****

Laporan : E Pangaribuan 



Berita Terkait +

H 1 Idul Fitri, Anggota Koramil 03/Minas Lakukan Pengamanan Di Pos Pam Lebaran Ops Ketupat LK 2024 di Simpang Exit Tol

Apul : 2090 Ha Dikeluarkan,   PT Arara Abadi Buat LP Pada Lahan Eksekusi PTUN

Koordinasi Persiapan Debat Publik, Kapolres Coffee Morning Bersama KPU, Bawaslu dan Tim Pemenang Paslon

150 Orang Diperiksa Saat Penyekatan PPKM Level 4 Polsek Minas, 58 Kendaraan Diputarbalikkan

Heboh Pemberitaan Galian C Ilegal di Salo, Para Praktisi Hukum di Kampar Angkat Bicara

Hari Ini Wakapolsek Minas Kembali Pimpin Giat Rutin Untuk Percepatan Vaksinasi Covid-19

Tnindak Lanjuti Hasil RA-LB KS Karya Bhakti Mahato, Diskoptransnaker Rohul Panggil Pihak Terkait

Babinsa Kampung Rantau Bertuah Ajak Warga Binaan Lakukan Penanggulangan Karhutla Dengan Berpatroli

Polres Siak Motivasi Siswa SMA N 1 Dayun: Jadi Pemilih Cerdas dan Hindari Hoax

Kapolri Apresiasi Inovasi Polda Riau Dan Seluruh Forkopimda Riau Cegah Dan Atasi Karhutla

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat