MENU TUTUP

Tutup Bagholek Godang Festival, Mendes PDTT RI Halim Iskandar Puji Kampar Negeri Beradat dan Agamis

Sabtu, 13 Agustus 2022 | 09:15:54 WIB Dibaca : 883 Kali
Tutup Bagholek Godang Festival, Mendes PDTT RI Halim Iskandar Puji Kampar Negeri Beradat dan Agamis

KAMPAR, CATATANRIAU.com | Bagholek Godang Festival   Kabupaten Kampar secara resmi ditutup langsung Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia, Bpk. Dr.(HC) Drs.A.Halim  Iskandar, M.Pd, jum'at malam (12/8/2022). 

Pada kesempatan tersebut Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi dan Bupati Kampar menyerahkan penghargaan kepada pengrajin dan pengusaha rumah tangga seperti Pengrajin besi Rumbio Jaya, Pengusaha Bolu mak Itam asal Desa Kuok serta pemasangan selempang kepada Bujang dan Dara Kabupaten Kampar 2022 dan penyerahan penghargaan kepada Suhaimi pengusaha turunan ikan patin XIII Koto Kampar. 

Saya sangat mengapresiasi Bupati Kampar dan masyarakat Kabupaten Kampar yang merupakan negeri yang berada berbudaya dengan kehidupan yang agamis, kami sangat bangga dengan Kabupaten Kampar yang masih memegang kehidupan dengan berdasarkan adat istiadat yang berlandaskan syariat islam. 

Bertempat dilapangan Mardeka Bangkinang, Penutupan Bagholek Godang tersebut dihadiri juga Wakil Ketua Badan Legislasi DPR RI H Abdul Wahid,S Pdi,M.Si, Pj Bupati Kampar Dr H Kasmol,MM, Kadis PMD Djoko Edy Imhar, Forkopimda Kampar, serta para pejabat eselon II dilingkungan Pemda Kampar. 

Dihadiri puluhan ribu masyarakat untuk menyaksikan malam terakhir Bagholek Godang tersebut, sebagai penghibur dihadiri artis melayu terkenal Iyet Bustami, Defri Arief Arianto LIDA dan Nur Aisyah Selegram Kabupaten Kampar. 

Pj Bupati Kampar pada kesempatan tersebut, menyampaikan selamat datang kepada Menteri yang telah sudi hadir ke kampar hanya untuk menutup Bagholek Godang. Semoga dengan kedatangan Menteri ke Bumi Serambi Mekkah ini membawa berkah nantinya" Kata Kamsol. 

Terima kasih kepada seluruh komponen yang telah mendukung terselenggaranya Bagholek Godang Festival Kabupaten Kampar tahun 2022 ini, semoga ini dapat mengangkat dan melestarikan Budaya, seni dan Ekonomi Kreatif Kabupaten Kampar " Kata Kamsol. 

Sementara itu Menteri Halim 
Iskandar sendiri pada kesempatan tersebut memyampaikan luar biasa kepada Pj Bupati Kampar, Sekda Kampar dan masyarakat Kampar yang telah menyelenggarakan kegiatan yang dinikmati seluruh masyarakat Kampar ini. 

Ada pesan dalam do'a pembuka yang disimak Menteri yakni, Cilako Anak Gadi Bajojang Sonjo atau Celaka Bagi Anak Gadi Jalan waktu Senja. Kemudian Cilako Anak Bujang Ndak Bapiti atau Celaka Anak Muda Tidak Punya Uang. Hal diatas sama di Jawa, "Ucap Menteri". 

Terakhir, Meteri berharap semoga dengan kepemimpinan Dr Kasmol, Kampar pasti akan lebih maju dan masyarakatnya sejahtera."pinta Halim Iskandar. 

Sementara Sekda Kampar Drs. Yusri, M.Si menyatakan bahwa Bagholek Godang diselenggarakan mulai tanggal 06 s/12 Agustus 2022 dalam rangka memeriahkan HUT Provinsi Riau ke 65 dan HUT Kemerdekaan RI yang ke-77, alhamdulilah telah berjalan dengan sukses dan lancar, kegiatan ini memberikan Multiplayer Efek yang luar biasa bagi masyarakat. 

Alhamdulilah pada penutupan ini kita dapat memberikan hiburan kepada masyrakat dengan mendatangkan artis nasional dan Artis Kampar yang telah tampil pada liga dangdut Indonesia " Tutup Yusri (irwan Ocu Bundo)


 



Berita Terkait +

Himbau Penumpang Mematuhi Prokes, Polsek Kuala Kampar Bagikan Masker Gratis di Pelabuhan

Siswa SDN 01 Minas Berhasil Memboyong 3 Medali Emas, Satu Perak & Satu Perunggu Dalam Kejurda Kapolda Riau 

Polres Siak Amankan Pelaksanaan Proses Penetapan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Siak

Didampingi Gubri, Danrem 031/Wirabima Resmi Menutup Kegiatan TMMD Ke-111 Kodim 0314/Inhil

Masih Cooling System, Kapolsek Bangkinang Barat Himbau Masyarakat Untuk Tertib

Babinsa Koramil 04/Perawang Serda L.Syahdanur Bernama Kopda Suratno Imbau Warga Perawang Jaga Kebersihan Lingkungan Dan Kesehatan

Dihadiri Bupati Siak, Ketua RT/RW Periode 2022-2024 Kelurahan Minas Jaya Resmi Dikukuhkan

Gubri Edy Natar Nasution Kunjungi Sumiati & Syarifuddin, Pastikan Pasien Dapat Penanganan Baik

Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Rohul, Ada Penambahan Kasus Baru Terkonfirmasi Covid-19

Kejari Rohul Terima & Setorkan Uang Lelang Barang Rampasan Ke Kas Negara

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

4 Bulan di Siak Tak Bisa Jumpai Alfedri, Akbar Jihad : Menunggu Pemimpin Baru Untuk Membahas Gagasan Yang Kami Bawa

2

Pengalaman dan Berdarah Minang, PKDP Minas Deklarasi Dukung Dr.Afni di Pilkada Siak

3

Kunker Ke Rohul, Menhub Dorong Optimalkan Penerbangan Di Bandara Tuanku Tambusai

4

Pemkab Rohul Ikut Meriahkan Lancang Kuning Carnival 2024 Di Kota Pekanbaru

5

Kapolres Inhu Resmikan Bangunan MCK dan Pojok Baca SD Marginal Rakit Kulim

6

Fasilitas Anjungan SLS, Sopir Angkutan Kemitraan Nyaman Saat Bongkar TBS