MENU TUTUP

Gelar Lomba Menembak, Ketua DPC AWI Rohul Berikan Apresiasi Kepada Polres

Selasa, 14 Juni 2022 | 20:41:52 WIB Dibaca : 995 Kali
Gelar Lomba Menembak, Ketua DPC AWI Rohul Berikan Apresiasi Kepada Polres

ROHUL, CATATANRIAU.com | Dalam memperingati hari Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli 2022 mendatang, Polres Rokan hulu (Rohul) menggelar lomba menembak bagi  Forkopimda dan Wartawan. Selasa (14/06/2022).

Kegiatan pelaksanaan lomba menembak ini di gelar di lapangan tembak Mako Polres Rohul tepatnya di Desa Suka Maju, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rohul.

Kapolres Rohul AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIK membuka langsung acara lomba menembak ini sekaligus menyampaikan, kegiatan ini di laksanakan dalam agenda memperingati hari Bhayangkara yang ke-76 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2022 nanti.

"Kegiatan lomba menembak ini dilakukan di seluruh wilayah Indonesia, hal ini bertujuan untuk membangun sinergitas antara Forkompinda, dan unsur Media wartawan yang ada di Kabupaten Rohul," kata Kapolres.

Kapolres juga mengatakan kegiatan lomba menembak ini diharapkan bisa meningkatkan tali silaturahmi antara Polri dengan media dan unsur Forkopimda, Para wartawan diberi kesempatan untuk memakai beberapa senjata yang dimiliki polisi.

Sementara itu Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Aliansi Wartawan Indonesia (AWI) Sukrial Halomoan Nasution yang mengikuti lomba memberikan Apresiasi kepada Polri khususnya Polres Rohul yang telah melaksanakan kegiatan itu.

"Kami sebagai rekan awak media wartawan yang bertugas di Rohul sangat mendukung adanya lomba seperti ini, karena selama saya menjadi wartawan yang bertugas di Rohul baru kali ini ada kegiatan seperti ini,"ujarnya.

Lebih lanjut, beliau mengatakan mudah-mudahan nantinya untuk tahun-tahun yang akan datang kegiatan seperti ini tetap di lakukan," tamba Lomo.

Pada kesempatan itu juga Sukrial Halomoan Nasution mengucapkan Selamat Hari Bhayangkara yang Ke-76 tahun 2022.

"Selamat Hari Bhayangkara ke-76 semoga Polri tetap mengayomi dan melindungi rakyat Indonesia Polri yang profesional adalah dambaan masyarakat dan bangsa," ucapnya mengakhiri.***


Tim AWI/E.S.Nst

Editor : Idris Harahap



Berita Terkait +

Tokoh SAMIJABAT Minas Meninggal Dunia, Camat & Kapolsek Melayat Sampaikan Belasungkawa

Rapat Pleno Pemilu 2024 Kabupaten Rohul, Upaya Mewujudkan Demokrasi Yang Transparan & Damai

Kopda AKP Hutagalung Kunjungi Serta Berikan Bantuan Terhadap Anak Penderita Stunting di Kampung Minas Barat

Unit Lantas Polsek Minas Giat Patroli Blue Light di Daerah Rawan Guna Antisipasi Pelanggaran, Laka lantas dan C3

Polsek Minas Gelar Seminar Edukasi Bahaya dan Dampak Negatif Narkoba di SDN 04 Minas

Juleha Indonesia Rohul & LLMB Gelar Sosialisasi Penyembelihan Hewan Yang Baik

Gelar Apel Siaga Gabung Kesiapsiagaan Bencana Alam, Kapolsk Koto Gasib Ajak Semua Pihak Bersinergi Cegah Karhutla

Desa Bengkolan Salak Gelar Pelatihan Pemberdayaan Bagi Kader PKK Desa

PPKM Level 3, Polsek Minas Kembali Putar Balikkan Sejumlah Pengendara Yang Tak Memenuhi Aturan

Wakapolsek Minas Hadiri Safari Ramadhan Bupati Siak di Masjid An Nabawi, Silaturahmi dan Berbagi Berkah

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat