Polsek Bunut Lakukan Penyemprotan Cairan Disinfektan di Mako

Rabu, 16 Maret 2022 - 10:52:24 WIB
Share Tweet Google +

PELALAWAN, CATATANRIAU.com | Personil Polsek Bunut Polres Pelalawan,  kembali melaksanakan penyemprotan desinfektan di seputaran Markas Komando Polsek (Mapolsek), Rabu (16/3/2022). Kali ini di laksanakan oleh Ps. Kanit Provost Polsek Bunut, Aiptu Indra Gusdi.

 

Hal ini dilakukan untuk mencegah dan mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 di  Mako.

 

"Dengan dilakukannya penyemprotan disinfektan diharapkan dapat mencegah penyebaran Covid-19. Selain itu, kepada warga yang berkunjung dapat sedikit nyaman dan tidak khawatir," kata AKP Daniel Selamat Nainggolan S.I.P 

 

Kapolsek Bunut juga selalu menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk dapat menjalankan protokol kesehatan seperti menggunakan masker saat berada diluar rumah, mencuci tangan dengan air yang mengalir serta jaga jarak.

 

"Bagi yang sudah mendapatkan Vaksinasi tetap menerapkan prokes saat beraktivitas," ajak Kapolsek.( irwan).


 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex