Upika Kecamatan Pelalawan jelang Hari Raya Idul Adha lakukan penyemprotan disinfektan untuk mencegah COVID-19

Jelang Hari Raya Idul Adha 1441 H Upika Pelalawan Laksanakan Penyemprotan Disinfektan

Kamis, 30 Juli 2020 - 16:38:14 WIB
Share Tweet Google +


PELALAWAN, CATATANRIAU.COM |Kapolsubsektor Pelalawan Ipda Zulmaheri SH MH menginformasikan, jelang Hari Raya Idul Adha 1440 H. Upika Kecamatan Pelalawan terdiri dari Camat Pelalawan Tengku Syakirmadhan, S Sos, Kapolsubsektor Pelalawan Ipda Zulmaheri, SH., MH, Kepala Puskesmas Pelalawan Asmawati, SKM dan Danramil diikuti oleh Tim Gugus COVID-19 Kecamatan . Pelalawan. Melaksanakan penyemprotan disinfektan di fasilitas umum guna memutus mata rantai penyebaran COVID-19.


"Pada hari ini Kamis tanggal 30 Juli 2020 sekira Pkl. 09.00 Wib di Kelurahan Pelalawan Kecamatan Pelalawan Kabupaten Pelalawan telah dilaksanakan penyemprotan disinfektan di fasilitas umum guna memutus mata rantai penyebaran COVID-19," ungkap Kapolsubsektor.


Dikatakannya kegiatan dipimpin oleh Camat Pelalawan Tengku Syakirmadhan, SSos, Kapolsubsektor Pelalawan Ipda Zulmaheri, SH MH, Kepala puskesmas pelalawan Asmawati, SKM , Danramil dan diikuti oleh Tim Gugus Covid19 Kecamatan Pelalawan.


Adapun fasilitas umum yang dilakukan penyemprotan Disinfektan adalah :
1. Kantor Camat Pelalawan
2. Mesjid Hibbah
3. SMA Negeri 1 Pelalawan
4. SD Negeri 001 Pelalawan
5. SMP Negeri 1 Pelalawan
6. Kantor Lurah Pelalawan
7. SDN 004 Pelalawan
8. Mushollah Al Mukhlisin
9. Mushollah Nurul Iman
10. Pasar
Hal ini untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di Kecamatan Pelalawan. Warga juga terus menerus dihimbau menerapkan protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah. EP




Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex