Bengkalis, Catatanriau.com – Dewan Pimpinan Komisariat (DPK) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Datuk laksemana Bengkalis sukses menyelenggarakan kegiatan Pekan Penerimaan Anggota Baru (PPAB) ke-1. Kegiatan ini digelar sebagai langkah awal untuk merekrut dan membina kader-kader baru GMNI.
PPAB ke-1 ini dilaksanakan selama satu hari, pada Minggu 28 September 2025, dengan mengusung tema “Merawat nasionalisme dan meneguhkan persatuan”. Kegiatan ini diikuti oleh belasan mahasiswa yang antusias bergabung dan mengenal lebih dalam tentang nilai-nilai perjuangan GMNI.
Ketua DPK GMNI IAIN Datuk Laksamana Bengkalis, Sely Andrian dalam sambutannya menyampaikan bahwa PPAB merupakan langkah awal dalam membentuk kader yang berjiwa nasionalis dan memiliki semangat pengabdian kepada rakyat.
“PPAB bukan sekadar perekrutan anggota, tapi juga proses kaderisasi awal yang penting dalam membentuk karakter dan ideologi kader GMNI. Kami berharap peserta bisa memahami nilai-nilai Marhaenisme dan menerapkannya dalam kehidupan kampus maupun sosial,” ujar Sely Andrian.
Kegiatan PPAB ini juga dihadiri oleh sejumlah pengurus DPC GMNI Kabupaten Bengkalis, yang memberikan materi tendang ke GMNI an, pengantar Marhaenisme, pengantar nasionalisme, kesarinahan serta manajemen kepemimpinan organisasi.
Kegiatan ini di buka lansung oleh ketua DPC GMNI Bengkalis Zulfan Azmal dan
Di Dalam sambutannya menyampaikan bahwa GMNI harus tegak lurus dengan perjuangan bersama masyarakat
"Kader GMNI harus bisa membantu kaum marhaen orang orang yang bertindas akibat sebuah sistem yang tidak adil, untuk mendapatkan kembali hak hak nya sesuai dengan tujuan ideologi organisasi kita yaitu membentuk masyarakat Indonesia yang sosialis"
Salah satu peserta PPAB Fendi, mengaku sangat termotivasi setelah mengikuti kegiatan ini. “Saya jadi lebih memahami pentingnya peran mahasiswa dalam perjuangan rakyat dan bagaimana GMNI memberikan ruang untuk itu,” ujarnya.
Kegiatan di tutup dengan pembacaan ikrar oleh peserta PPAB Ke-1 DPK GMNI IAIN Datuk Laksamana Bengkalis yang di pimpin oleh sekretaris DPC GMNI Bengkalis Asrul Sahputra.
Dengan suksesnya pelaksanaan PPAB ke-1 ini, DPK GMNI IAIN Datuk laksemana Bengkalis berharap dapat melahirkan kader-kader muda yang siap berjuang demi keadilan sosial dan kemajuan bangsa, selaras dengan semangat Bung Karno dan nilai-nilai perjuangan GMNI.***
Laporan : Diwanita
