Babinsa Koramil 03/Minas Laksanakan Patroli dan Komsos dalam Rangka Penguatan Binter SKK Migas PT PHR

Babinsa Koramil 03/Minas Laksanakan Patroli dan Komsos dalam Rangka Penguatan Binter SKK Migas PT PHR

Siak, Catatanriau.com — Dalam rangka mendukung penguatan pembinaan teritorial (Binter) di wilayah operasi migas, personel Babinsa dari Koramil 03/Minas, Kodim 0322/Siak, turut ambil bagian dalam kegiatan patroli terpadu bersama Sub Sektor Kodim 0322/Siak. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Penguatan Binter SKK Migas PT. PHR yang digelar serentak di bawah koordinasi Korem 031/WB.

Patroli tersebut berlangsung pada Sabtu, 28 Juni 2025, hingga pukul 24.00 WIB dan melibatkan total 11 personel. Di wilayah Sub Sektor Koramil 03/Minas, kegiatan dipusatkan di Area 4 Minas Field yang berlokasi di Kampung Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak.

Dua orang Babinsa dari Koramil 03/Minas, yakni Sertu Sugiarto dan Serda Mayus Maruli, ditugaskan untuk melaksanakan patroli secara berkelanjutan di beberapa titik strategis.

“Patroli ini kami laksanakan sebagai bagian dari sinergi TNI dengan pihak perusahaan dalam menjaga stabilitas keamanan operasional, khususnya di wilayah kerja PT PHR. Wilayah ini sangat vital karena menjadi pusat produksi migas nasional,” ujar Sertu Sugiarto kepada wartawan.

Pada pukul 09.00 WIB, kedua Babinsa memulai patroli di Area 4 Minas Field, RT 003/RK 002. Kemudian dilanjutkan ke wilayah RT 003/RK 004 pada pukul 09.30 WIB. Selain patroli fisik, mereka juga melakukan komunikasi sosial (komsos) dengan warga setempat di RT 004/RW 002 sekitar pukul 10.00 WIB.

“Kami juga memanfaatkan kesempatan ini untuk berkomunikasi langsung dengan masyarakat. Ini penting agar warga merasa dilibatkan dan tetap waspada terhadap potensi gangguan di lingkungan sekitar,” ujar Serda Mayus Maruli.

Hingga patroli berakhir, tidak ditemukan hal-hal menonjol. Seluruh kegiatan berjalan dengan aman dan terkendali.

Patroli semacam ini akan terus dilakukan secara berkala sebagai bagian dari komitmen TNI bersama SKK Migas dan PT PHR dalam menciptakan wilayah operasi migas yang aman, kondusif, dan mendukung produktivitas nasional.***

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index