Babinsa Koramil 04/Perawang Bersama Tim URC Laksanakan Surveilance PMK di Koto Gasib, Hasil Negatif

Babinsa Koramil 04/Perawang Bersama Tim URC Laksanakan Surveilance PMK di Koto Gasib, Hasil Negatif

Siak, Catatanriau.com – Dalam rangka mendukung upaya pengendalian dan penanggulangan penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak, Babinsa Koramil 04/Perawang Kodim 0322/Siak kembali melaksanakan kegiatan surveilance bersama Tim Unit Reaksi Cepat (URC) pada Rabu, 18 Juni 2025.

Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 09.00 WIB di Dusun Tenggiri, Kampung Srigemilang, Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak, Provinsi Riau. Petugas yang turun ke lapangan adalah Babinsa Sertu Sahidin bersama tim URC yang memeriksa secara langsung kondisi kesehatan hewan ternak milik warga.

Salah satu warga yang menjadi objek surveilans adalah Fauzan (30 tahun), pemilik sapi yang berdomisili di RT 01 RK 02, Dusun Tenggiri. Setelah dilakukan pemeriksaan menyeluruh, hasilnya dinyatakan tidak ditemukan indikasi atau gejala PMK pada hewan ternak sapi miliknya.

“Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen kami dalam menjaga kesehatan hewan ternak warga, agar terhindar dari penyakit yang bisa merugikan secara ekonomi,” ujar Sertu Sahidin.

Ia juga menyampaikan bahwa partisipasi masyarakat sangat penting dalam upaya pencegahan. “Kami imbau para peternak untuk rutin memantau kondisi ternaknya dan segera melapor bila ditemukan gejala seperti lepuh pada mulut atau kuku, air liur berlebihan, atau sulit makan,” tambahnya.

Kegiatan pengawasan seperti ini akan terus dilakukan secara berkala di berbagai wilayah binaan Koramil 04/Perawang sebagai langkah dini untuk mencegah meluasnya wabah PMK yang dapat berdampak besar terhadap ketahanan pangan dan perekonomian peternak lokal.

Kegiatan berakhir pada pukul 10.00 WIB dalam keadaan aman dan lancar. Pemeriksaan semacam ini juga menjadi bagian dari sinergi antara TNI dan instansi terkait dalam menjaga stabilitas sektor peternakan di wilayah Kabupaten Siak.***

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index