Patroli Penguatan Binter SKK Migas PT. PHR di Wilayah Kodim 0322/Siak Berjalan Aman dan Terkendali

Patroli Penguatan Binter SKK Migas PT. PHR di Wilayah Kodim 0322/Siak Berjalan Aman dan Terkendali

Siak, Catatanriau.com – Komando Distrik Militer (Kodim) 0322/Siak kembali melaksanakan kegiatan patroli dalam rangka Penguatan Pembinaan Teritorial (Binter) bersama SKK Migas dan PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) di bawah koordinasi Korem 031/Wira Bima. Kegiatan ini berlangsung pada Minggu, 15 Juni 2025 hingga pukul 24.00 WIB dengan melibatkan 11 personel dari jajaran Kodim 0322/Siak.

Fokus patroli kali ini menyasar wilayah kerja Area 6 Minas Field, yang berlokasi di RT 001/RK 002 dan RT 001/RK 001 Desa Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya pengamanan objek vital nasional dan membangun kedekatan antara TNI dengan masyarakat di sekitar wilayah operasional PT PHR.

Dalam kegiatan tersebut, dua orang Babinsa Koramil 03/Minas, yakni Pelda Benriyadi dan Sertu Joko Purnomo, melaksanakan patroli pada pukul 10.27 WIB dan 10.30 WIB di Area 6 Minas Field. Selain melaksanakan patroli fisik, keduanya juga melanjutkan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dengan warga sekitar pada pukul 11.50 WIB.

“Kegiatan komsos ini penting untuk menyampaikan pesan-pesan keamanan, serta mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa aktivitas industri di wilayah ini tetap kondusif dan warga merasa aman,” ungkap Sertu Joko Purnomo saat berdialog dengan warga setempat.

Dandim 0322/Siak dalam laporannya kepada Danrem 031/Wira Bima menyampaikan bahwa selama pelaksanaan patroli tidak ditemukan hal-hal menonjol. Situasi di lapangan berlangsung aman, tertib, dan terkendali.

“Kami akan terus bersinergi dengan masyarakat dan semua pihak terkait demi menjaga stabilitas keamanan di sekitar area vital nasional. Kegiatan seperti ini akan terus dilakukan secara berkala,” ujar Dandim 0322/Siak dalam keterangan resminya.

Kegiatan ini juga dilaporkan secara langsung kepada Danrem 031/WB, dengan tembusan kepada Aster Kasdam I/Bukit Barisan, Kasrem 031/WB, serta Para Kasi Korem, sebagai bentuk transparansi dan koordinasi dalam pelaksanaan tugas kewilayahan.

Dengan kehadiran TNI di tengah masyarakat, diharapkan tidak hanya menjaga keamanan objek vital, namun juga menjadi kekuatan moral dan sosial bagi warga sekitar.***

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index