Siak, Catatanriau.com – Polsek Minas meningkatkan kegiatan pengamanan rutin yang ditingkatkan (KRYD) selama bulan Ramadhan 1446 H/2025. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah shalat tarawih serta mencegah terjadinya tindak kriminalitas seperti pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor).
Kegiatan KRYD ini dilaksanakan pada Rabu, 5 Maret 2025, mulai pukul 20.15 WIB. Personel Polsek Minas yang bertugas melakukan pengamanan di beberapa lokasi strategis, antara lain, Masjid Al Fatah Minas, Masjid Nurul Huda Minas Jaya, Indomaret Minas Jaya, Bank BRI Minas, Pengaturan lalu lintas di Jalan Yos Sudarso KM 29 dan KM 30.
Kapolsek Minas Kompol Carroland Rhamdhani SH SIK MH MIK., menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan tentram kepada masyarakat Minas yang melaksanakan Ibadah Sholat Tarawih pada bulan suci Ramadhan 1446 H.
"Selain itu, kami juga berupaya mencegah terjadinya tindak pidana dan menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif selama bulan suci Ramadhan." Kata Kapolsek.
Kegiatan KRYD ini melibatkan empat personel Polsek Minas, yaitu Aipda Sajimin, Aipda Reza Ferdiyan S.H, Bripka Carli Marlinton, dan Briptu Abdul Rahman Ali S.H. Mereka melakukan patroli dan pengamanan di lokasi-lokasi yang telah ditentukan.
"Kami juga melakukan pengaturan lalu lintas di beberapa titik rawan kemacetan untuk memastikan kelancaran arus kendaraan," tambah Kapolsek.
Kegiatan KRYD ini berlangsung hingga pukul 21.10 WIB dan berjalan aman serta kondusif. Polsek Minas akan terus meningkatkan kegiatan pengamanan selama bulan Ramadhan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.***
Laporan : Idris Harahap