Siak, Catatanriau.com - Polsek Minas meningkatkan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) dengan menyasar tempat keramaian dan objek vital di wilayah hukumnya. Langkah ini bertujuan untuk mencegah tindak pidana seperti pencurian dengan pemberatan (Curat), pencurian dengan kekerasan (Curas), pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), dan tindak pidana lainnya yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Kegiatan yang dilaksanakan pada Kamis (30/1/2025) pukul 08.30 WIB ini menyasar beberapa lokasi strategis, antara lain:
• Indomaret di Jalan Yos Sudarso KM. 30
• Bank Riau Kepri Syariah di Jalan Yos Sudarso KM. 30
• Bank BRI Minas di Jalan Yos Sudarso KM. 29
• Pengaturan lalu lintas di KM. 29 dan KM. 30 Jalan Yos Sudarso
Kapolsek Minas, Kompol Carroland Rhamdani SH SIK MH MIK melalui anggotanya AIPDA Muharlis, BRIPKA Johan Sitompul, dan BRIPTU Abdul Rahman Ali, menjelaskan bahwa kegiatan ini melibatkan satu unit mobil patroli R4.
"Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang beraktivitas di tempat-tempat umum," ujar AIPDA Muharlis.
"Kehadiran polisi di tengah masyarakat diharapkan dapat mencegah terjadinya tindak pidana dan menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif." Tambahnya.
Kegiatan KRYD berjalan lancar tanpa ditemukan hal yang mencurigakan atau tindak pidana. Situasi selama kegiatan berlangsung aman dan kondusif.
"Kami akan terus meningkatkan kegiatan seperti ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat," pungkas AIPDA Muharlis.***
Laporan : Idris Harahap