Sambangi Kediaman Tokoh Masyarakat, Kapolsek Koto Gasib Dan Personil Lakukan Giat Cooling System

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 16:25:41 WIB
Share Tweet Google +

Siak, Catatanriau.com | Kapolsek Koto Gasib Iptu Budiman S Dalimunthe SH MH beserta sejumlah personilnya menyambangi kediaman tokoh masyarakat untuk melakukan kegiatan Cooling System Pemilukada Damai tahun 2024 di seputaran Kampung Empang Pandan, Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak, Riau, Sabtu (31/08/2024) sekira pukul 14.00 WIB.


Kehadiran Kapolsek terlihat didampingi oleh Kanit Reskrim Polsek koto Gasib Ipda Nober M Johanes Sinaga SH, Kanit Samapta Polsek koto Gasib AIPDA NOFRI ARDIANSYAH, Panit Propam Polsek koto Gasib BRIPKA DELVIANTO dan disambut hangat Tokoh masyarakat Kampung Empang Pandan.

"Dalam hal ini kita melaksanakan silaturahmi dan menyampaikan himbauan Khamtibmas dalam rangka Cooling Syatem jelang pilkada 2024," kata Iptu Budiman S Dalimunthe SH MH.

Kegiatan ini kata dia, bertujuan untuk menjaga dan mencegah terjadinya potensi gangguan kamtibmas dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat sehingga kamtibmas terjaga dan terkendali menjelang Pilkada tahun 2024 di wilayah Kecamatan Koto Gasib.

"Kita mengajak dan menghimbau instansi Pemerintahan Kampung dan seluruh elemen masyarakat Empang Pandan untuk dapat bersama-sama menjaga dan menciptakan situasi Kamtibmas yang aman, sejuk dan damai dalam rangka menjelang Pilkada serentak 2024 di wilayah Kec. Koto Gasib," imbuhnya.****

Laporan : Idris Harahap 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex