Rohul, Catatanriau.com | Personil Polsek Tambusai Polres Rokan Hulu (Rohul) melaksanakan kegiatan Jum'at Curhat bersama masyarakat guna menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. Kegiatan ini berlangsung di Tambusai Tengah pada Kamis, 20 Juni 2024, sekitar pukul 09.00 WIB.
Dalam kegiatan tersebut hadir Kapolsek Tambusai AKP Efendi Lupino SH yang diwakili oleh Bripka Rifki Ramli. Kegiatan ini juga dihadiri oleh warga masyarakat Kelurahan Tambusai Tengah, Kecamatan Tambusai, Kabupaten Rokan Hulu.
Pada kesempatan tersebut, Bripka Rifki Ramli berdialog dan melakukan sesi tanya jawab dengan masyarakat, mendengarkan langsung keluhan dan aspirasi mereka. Salah satu topik utama yang dibahas adalah keresahan masyarakat terhadap maraknya kasus pencurian di daerah mereka.
"Untuk terciptanya situasi yang aman dan kondusif, kami atas nama masyarakat meminta kepada bapak Kapolsek untuk melakukan patroli pada dini hari, karena seringkali masyarakat kehilangan pada waktu subuh," ujar salah satu tokoh masyarakat yang hadir.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Polsek Tambusai atas upaya mereka dalam menjaga keamanan dan ikut serta dalam berbagai kegiatan masyarakat, yang menurutnya membuktikan kedekatan Polri dengan masyarakat.
Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH melalui Kapolsek Tambusai AKP Efendi Lupino SH merespons dengan baik masukan dari masyarakat tersebut.
"Kita secepatnya akan berkoordinasi dengan unit Samapta untuk melakukan patroli di jam-jam rawan pencurian, seperti yang disampaikan oleh salah satu masyarakat tadi," ungkapnya.
Kapolsek juga mengimbau masyarakat untuk selalu waspada terkait tingginya kasus pencurian di wilayah hukum Polsek Tambusai.
"Kami minta kepada masyarakat untuk selalu memastikan pintu rumah terkunci saat tidur dan saat meninggalkan rumah, untuk mengantisipasi terjadinya pencurian," katanya.
Selain itu, Kapolsek mengapresiasi dukungan dan kerjasama masyarakat Kelurahan Tambusai Tengah dengan Polri, khususnya Polsek Tambusai, dalam mengatasi berbagai permasalahan, sehingga situasi Kamtibmas bisa terjaga dengan baik.
Kegiatan Jum'at Curhat ini juga menjadi ajang silaturahmi antara Polri dan masyarakat, serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Polri, dengan menunjukkan bahwa Polri selalu hadir untuk masyarakat.
Dari rilis pers Kasubse Humas Polres Rohul IPDA Suwarman Jonrefli SAP kegiatan ini selesai sekitar pukul 09.45 WIB, dan selama berlangsung situasi tetap aman dan kondusif.(Humas Polres Rohul).***
Laporan : E.S.Nst