Danramil 03/Minas Dampingi Forkopimda Siak Lakukan Pengawasan Pemilu 2024 di TPS 24 Dan TPS 25 Minas Jaya

Rabu, 14 Februari 2024 - 14:02:52 WIB
Share Tweet Google +

Siak, Catatanriau.com | Danramil 03/Minas Kapten Arh Aguswanto mendampingi Forkopimda Siak untuk mengawasi jalannya Pemilu 2024 di TPS 24 dan TPS 25 Kelurahan Minas Jaya, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, Rabu (14/02/2024).

Terlihat dalam rombongan Forkopimda itu Bupati Siak Drs H Alfedri MSi, Dandim 0322/Siak Letkol Arh. Riyanto Budi Nugroho, M. Han, Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi SIK, Kajari Siak Eko Parmono, Kapolsek Minas Kompol Wan Mantazakka SH MH dan sejumlah pejabat lainnya.

"Kunjungan yang dilakukan oleh Forkopimda ini untuk melakukan pengecekan secara langsung jalannya pemilihan umum 2024 di TPS 24 dan TPS 24 yang ada di Kelurahan Minas Jaya, dengan tujuan agar semua dapat berjalan aman, tertib, kondusif dan tidak ada masalah," kata Kapten Arh Aguswanto.

Setelah melakukan pengecekkan jalanya Pemilu 2024 di Kecamatan Minas, rombongan Forkopimda Siak pun kata Danramil, langsung bertolak ke wilayah Kecamatan Kandis untuk melakukan hal serupa di sana.

Diakhiri dijelaskan Danramil, bahwa pihaknya juga telah mengerahkan seluruh personel Koramil 03/Minas untuk memonitoring dan melakukan pengamanan di seluruh TPS yang ada di Kecamatan Minas dan Kecamatan Sungai Mandau.

"Hingga saat ini situasi di seluruh TPS yang ada di Kecamatan Minas dan Kecamatan Sungai Mandau terpantau tertib, aman dan lancar," tuturnya.***

Laporan : Idris Harahap 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex