Rakorwil dan Pelantikan PD IWO Se Provinsi Riau di Rohil Bajalan Sukses dan Penuh Khidmat

Selasa, 19 Desember 2023 - 23:37:14 WIB
Share Tweet Google +

Rohil, Catatanriau.com |Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) gelar kegiatan Rapat Koordinasi Wilayah (RAKORWIL) dan Pelantikan Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (IWO) Se Provinsi Riau, di Ballroom Hotel Suzuya Bagan Batu, Kelurahan Bagan Batu, Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau, Selasa (19/12/2023).

Acara berlangsung di hadiri oleh, Bupati Rokan Hilir diwakili Kasih Pemerintahan Kecamatan Bagan Sinembah, Hasbi, Waka Polsek Bagan Sinembah, AKP Syafyandra SH, General Manager (GM) PTPN III, Dr Junaidi Sp Mp, Manager Building Suzuya Bagan Batu, Rinto Sinurat, Ketua PW IWO Provinsi Riau, Kavilah Soemarito CHt, PD IWO Siak, PD IWO Kuansing dan PD IWO Rohil dan tamu undangan lainnya.

Pada kesempatan itu, sebagai bentuk kemitraan dengan Pemerintah dan perusahaan Pengurus Daerah IWO Rohil menyerahkan Piagam Penghargaan kepada Bupati Rokan Hilir, General Manager PTPN III Delap I, Distrik Labuhan Batu Selatan, Managar Building Suzuya Bagan Batu dan Ketua PW IWO Provinsi Riau.
.
Ketua PD IWO Rokan Hilir, Indra Kurniawan Akbar dalam sambutannya mengucapkan sangat berterimakasih kepada semua para tamu undangan yang telah bersedia hadir untuk mengsukseskan acara itu.

"Ribuan terimakasi saya ucapkan kepada tamu undangan yang hadir, terutama kepada panitia yang sudah bersusah payah mengsukseskan acara ini," Terangnya.

Sementara itu, Ketua PW IWO Provinsi Riau, Kavillah pada sambutannya menyampaikan sejarah berdirinya Oraganisasi Ikatan Wartawan Online terbentuk sejak tahun 2012 yang lalulalu dan mubes pertama pada tahun 2017.

" Alhamdulillah keberadaan Pengurus Wilayah Provinsi saat ini sudah sebanyak 28 pengurus di seluruh indonesia dan untuk Pengurus Daerahnya sebanyak 280 pengurus kabupaten dan kota," Terangnya.

Dikesempatan itu, Kavillah juga menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada pengurus PD IWO Rohil yang menjadi tuan rumah dalam acara Rakorwil dan Pelantikan PD IWO Se Provinsi ini.

" Ucapan Terimakasih kepada tuan rumah yang telah menyenggarakan acara ini,    Saya ucapkan selamat kepada PD Iwo yang di Lantik hari ini, PD Iwo Rohil, PD Iwo Kuansing, dan PD Iwo Siak , Semoga dapat membawa Kejayaan di daerah nya masing-masing. juga saya bermohon maaf atas keterlambatan saya, mohon saya di maafkan,"pintanya sembari mengakhiri sambutan.(Ayub).



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex