MENU TUTUP

Perkuat Solidaritas Dan Kepedulian di Bulan Ramadan, IKPP Perawang Salurkan 3000 Liter Minyak Goreng

Selasa, 26 April 2022 | 10:58:11 WIB Dibaca : 1354 Kali
Perkuat Solidaritas Dan Kepedulian di Bulan Ramadan, IKPP Perawang Salurkan 3000 Liter Minyak Goreng Masyarakat Kecamatan Tualang (Perawang) tampak sedang mengantri saat membeli minyak goreng murah dari PT IKPP Perawang.

PERAWANG, CATATANRIAU.com | Unit usaha APP Sinar Mas, PT Indah Kiat Pulp & Paper (IKPP) Tbk Perawang menggelar kegiatan bazaar minyak goreng murah dengan menyalurkan 3000 liter minyak goreng kemasan dengan harga Rp. 15.000/ liter di Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Riau, Selasa (26/04/2022).

Kegiatan itu tampak dilaksanakan di lapangan mess 26 K, yang bertujuan untuk dapat mencukupi kebutuhan masyarakat akan minyak goreng selama bulan Ramadhan hingga menjelang Lebaran 1443 H nanti.

Camat Tualang Tengku Indra Putra SSTP MSI, yang tampak menghadiri kegiatan itu, ia memberi apresiasi kepada pihak PT IKPP Perawang atas inisiasinya menyelenggarakan bazaar minyak goreng murah tersebut.

"Alhamdulillah dengan adanya bazar minyak goreng yang diselenggarakan oleh pihak PT IKPP khususnya di Kecamatan Tualang ini, tentunya dapat meringankan kebutuhan masyarakat kita untuk menyambut hari raya Idul Fitri," kata Camat Tualang.

Ditempat yang sama Head of Public Affairs IKPP Perawang Armadi mengatakan bahwa kegiatan ini juga dalam rangka memperingati 100 tahun Eka Tjipta Widjaja.

"Kegiatan ini dilakukan untuk memperkuat solidaritas serta kepedulian di bulan Ramadan yang dilakukan Sinar Mas dengan menjual minyak goreng kemasan dengan potongan harga sekitar 40% dari harga pasaran, dan ini kita khususkan bagi masyarakat yang ada di Kecamatan Tualang ataupun dilingkungan perusahaan kita," Terang Armadi singkat.***


Reporter : Idris Harahap



Berita Terkait +

Kapolres Kampar Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Zebra Lancang Kuning 2023 di Polres Kampar

Bersama Stakeholder Terkait, Serka Gopardin Lakukan Pendampingan Vaksinasi Hewan Ternak Sapi

HUT KE 71 Polairud, Polres Pelalawan Bersih Bersih Pantai

Bersama Tim Gakkum, Hari Ini Dishub Riau Tilang 101 Kendaraan Truk ODOL

Talk Show Tentang Nasionalisme, Ketua KNPI Riau di Plot Sebagai Narasumber

PH Penggugat Hadirkan Empat Saksi Dalam Sidang Gugatan H.Safi,i Lubis Melawan PT.Hutahaean

Kopda AKP Hutagalung Ajak Pedagang & Pengunjung Pasar Minas Taati Prokes Covid-19

LAZNas Karyawan Muslim Chevron Minas Berikan Bantuan Panel Surya Di Kampung Minas Asal

BREAKING NEWS! Selain Kasus Banjir, Pekanbaru Dikenal Sebagai Negeri Seribu Parkir

Komunitas Riau Mengaji, Salurkan Wakaf Al quran di TPA Shirotal Mustaqim

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Fasilitas Anjungan SLS, Sopir Angkutan Kemitraan Nyaman Saat Bongkar TBS

2

Ribuan Masyarakat Hadiri Tabligh Akbar Yang Di Gelar Oleh Wabup Rohul

3

Usung Tema Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar! SDN 003 Belimbing Gelar Upacara Hardiknas Tahun 2024

4

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

5

Wabup Rohul Hadiri Festival Budaya Kesenian Melayu Gondang Borogong

6

Ikhtiar PHR Dukung Sektor Pendidikan Riau Ciptakan Generasi Emas Berdaya Saing