MENU TUTUP

Polsek Langgam Tangkap Pelaku Narkoba Jenis Shabu dan Ganja

Rabu, 20 April 2022 | 11:33:42 WIB Dibaca : 1793 Kali
Polsek Langgam Tangkap Pelaku Narkoba Jenis Shabu dan Ganja

PELALAWAN, CATATANRIAU.com | Polsek Langgam kembali berhasil menangkap seorang pelaku diduga pengedar narkotika jenis shabu dan ganja berinisial L (44), di Jalan Utama Kelurahan Langgam Kecamatan Langgam Kabupaten Pelalawan, pada hari Selasa (19/4/2022).

Pelaku L (44) tersebut diketahui seorang karyawan swasta, warga, RT.002/RW.004 Kelurahan Langgam Kabupaten Pelalawan Riau.

"Dari penangkapan pelaku,  kita berhasil mengamankan barang bukti 45 paket shabu terbungkus plastik bening seberat 41,76 gram dan 2 paket daun ganja kering seberat 19,56 gram, uang tunai berjumlah Rp 4.100.000,- (Empat juta seratus ribu rupiah) diduga hasil transaksi dan 1 Unit Handphone merek Nokia," ujar Kapolres Pelalawan, AKBP Guntur Muhammad Toriq S.IK, melalui Kapolsek Langgam, Iptu M. Fadillah S.Tr.K , MH, ketika dikonfirmasi.

Kapolsek menjelaskan, pengungkapan kasus  berawal pada, Selasa (19/4/2022) pukul 20.00 WIB. Saat itu, Ia mendapat informasi dari masyarakat akan ada transaksi narkoba di rumah pelaku yang berada di Kelurahan Langgam.

Berkat informasi tersebut, bersama anggotanya Kapolsek melakukan penyelidikan terhadap pelaku.

Alhasil, di saksikan RT setempat tim berhasil mengamankan seorang pria inisial L yang dicurigai sebagai pengedar narkotika dan dilakukan penggeledahan. 

"Hasil penggeledahan ditemukan barang bukti 45 paket narkotika jenis shabu terbungkus plastik bening  dan 2 Paket ganja siap edar yang disembunyikan dirumah pelaku. Selanjutnya tersangka dan barang bukti dibawa ke Polsek Langgam untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut," 

"Sekarang tersangka dan barang bukti telah diamankan di Polsek Langgam untuk menjalani proses hukum lebih lanjut," tandas Kapolsek. (Irwan)


 



Berita Terkait +

Edarkan Upal, Dua Orang Ini Diciduk Polisi

Aliansi Mahasiswa & Masyarakat Sipil Bersatu Anti Korupsi Apresiasi Polda Riau Diduga OTT Pejabat Tinggi Di Kab.Kampar

Upika Minas & Personil Gabungan Gelar Operasi Pekat, 3 Orang Diduga Wanita Penghibur Turut Diamankan

Mantan Wabup Bengkalis Divonis 6,5 Tahun Penjara, Korupsi Pemasangan Pipa Transmisi di Tembilahan

Polda Riau Ungkap Pelaku TP Pembakaran Kendaraan di Tambusai Utara Rokan Hulu

Kedapatan Membawa Pil Ecstasy 3 Orang Pria Muda Diringkus Timsus Polres Bengkalis

Kajari Serahkan Oknum Polisi Ke LP Kelas II Pasir Pengaraian

Pria Warga Perawang Ini Dua Kali Lakukan Curanmor, Tak Berkutik Saat Dibekuk Polsek Tualang 

Polsek Koto Gasib Polres Siak Lakukan Konferensi Pers Barang Temuan Ranmor

Polisi Lakukan Patroli Pengecekan Aktivitas PETI di Kasang Limau Sundai

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pengembangan Kasus Otoy, Pengedar Sabu di Lirik Kembali Diringkus, BB 2,60 Gram

2

Pria Dipenjara Karena Sebarkan Konten Pornografi Pasca Putus Dengan Pacar

3

4 Bulan di Siak Tak Bisa Jumpai Alfedri, Akbar Jihad : Menunggu Pemimpin Baru Untuk Membahas Gagasan Yang Kami Bawa

4

Manajemen PHR Lepas Pekerja Berangkat Haji Ke Tanah Suci

5

Pengalaman dan Berdarah Minang, PKDP Minas Deklarasi Dukung Dr.Afni di Pilkada Siak

6

Kunker Ke Rohul, Menhub Dorong Optimalkan Penerbangan Di Bandara Tuanku Tambusai