MENU TUTUP

Ops Gebyar Ramadhan, Polsek Minas Berlanjut Bagikan 200 Paket Takjil di Masjid & Pasar

Senin, 11 April 2022 | 18:39:40 WIB Dibaca : 714 Kali
Ops Gebyar Ramadhan, Polsek Minas Berlanjut Bagikan 200 Paket Takjil di Masjid & Pasar

SIAK, CATATANRIAU.com | Meskipun Pandemi Covid 19 belum berakhir, tidak menyurutkan niat anggota kepolisian Sektor (Polsek) Minas, Kabupaten Siak, Riau, untuk saling berbagi di bulan suci Ramadhan 1443 Hijriyah ini.

Selama bulan Ramadhan, Polsek Minas dibawah kepemimpinan Kapolsek Minas Kompol Sawaluddin Pane SH, pihaknya akan terus melakukan giat sosial berbagi takjil kepada masyarakat.

Tak tanggung-tanggung, pada hari ini Senin (11/04/2022) petang tadi, 100 paket takjil yang terdiri dari minuman segar dan makanan dibagikan kepada masyarakat yang berbuka puasa di Masjid Nurul Hidayah di Minas Jaya, serta 100 paket lainnya diberikan kepada masyarakat yang melintas di seputaran pasar Ramadhan Minas dan masyarakat di KM 29 Minas Jaya.

Kapolsek Minas Kompol Sawaluddin Pane SH mengatakan, pembagian takjil merupakan wujud kepedulian keluarga Polri khususnya Polsek Minas kepada masyarakat yang berpuasa khususnya bagi masyarakat yang ada di Kecamatan Minas.

"Bagi-bagi takjil ini digelar sebagai bentuk kepedulian kita kepada masyarakat di bulan suci Ramadhan ditengah pandemi Covid-19, ini juga merupakan sarana silaturahmi kita dengan masyarakat. Dengan bersama-sama menyisihkan rezeki kita dan kemudian setelah terkumpul kita belikan ke makanan terus kita bagikan ke masyarakat setiap sore menjelang berbuka puasa," terangnya.

Kegiatan berbagi takjil itu diwacanakan akan digelar setiap harinya sebelum beduk berbuka puasa, dengan titik lokasi pembagian yang berbeda. Ia pun berharap pembagian takjil tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat.

"Insyaallah akan kita lakukan setiap harinya selama Ramadhan. Mudah-mudahan bermanfaat. Selain berbagi takjil, kita juga mensosialisasikan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, semoga Pandemi Covid 19 ini segera berakhir," tutupnya.***


 



Berita Terkait +

Pemkab Pelalawan Salurkan Bantuan Paket Beras Kepada 120 ODP & 1 PDP C -19 Se-Kec. Bandar Petalangan

Jaga Keamanan Polsek Kerumutan Lakukan Patroli di Swalayan

Babinsa Koramil 04/Perawang Sertu Afrisal dan Sertu U Sudarijanto Ajak Warga di Kelurahan Perawang Jaga Kebersihan Lingkungan & Kesehatan 

Wabup Solok Jon Firman Pandu, Kunjungi Perantau Solok di Perawang Siak

Lolos 4 Besar, Peserta PHR VR Challenge 2023 Siap Berkarya dan Ikut Bootcamp di Blok Rokan

Wakil DPRD Riau Beserta Dinas Transmigrasi Riau Serahkan 80 Ekor Bantuan Kambing Di Kampung Mandiang

Majukan Olahraga E-Sport, Pengprov ESI Riau Gandeng Telkomsel 

Kejari Pelalawan Sosialisasi Tindak Lanjut Putusan MA Eksekusi Lahan PT PSJ & Denda 5 Miliard Rupiah

Pemkab Pelalawan Serahkan BLT Di Dua Desa Kecamatan Kerumutan

Cegah Terjadinya Aksi 3C Polsek Kuala Kampar Lakukan Pengamanan Waktu Sholat Hari Raya Idul Fitri 14

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SMPN 3 Batang Gansal Diduga Tidak Transparan Dalam Penggunaan Dana Bos, Dan Kutip Uang Perpisahan Rp 450.000,-, Kepsek Sebut Sudah Jadi Tradisi!

2

Rapat Pemutakhiran Persiapan Pacu Jalur Kecamatan Cerenti, Pacu Jalur Resmi Dilaksanakan Sebagai Rayon 1 2024

3

Kabag Umum Kemenhukham Riau Kunjungi Lapas Pasir Pengaraian

4

DPC Partai Demokrat Inhu Adakan Halal Bihalal

5

Stand Bazar Kabupaten Siak Diminati Pejabat Lintas Kabupaten dan Pengunjung Rela Antrian

6

PHR Pastikan Produksi Migas Blok Rokan Tetap Produktif, Meski Sempat Diterjang Banjir